news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

3 Tips Agar Bekerja Tidak Menjadi Beban

Konten Media Partner
17 Maret 2020 10:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Berikut tiga tips agar bekerja tidak terasa seperti sebuah beban yang berat | Photo by Pexels/Jopwell
zoom-in-whitePerbesar
Berikut tiga tips agar bekerja tidak terasa seperti sebuah beban yang berat | Photo by Pexels/Jopwell
ADVERTISEMENT
Bekerja memang bukanlah hal yang mudah. Apalagi jika ternyata pekerjaan yang dilakukan tidak sesuai ekspektasi pada mulanya. Akhirnya, rutinitas bekerja pun menjadi sebuah beban berat untuk kalian.
ADVERTISEMENT
Ketika pekerjaan ini sudah kalian anggap sebagai beban, maka tidak ada rasa sukacita ketika kalian mengerjakannya. Jika tidak ada sukacita ataupun motivasi di dalam melakukannya, pekerjaan kalian pun hasilnya akan biasa-biasa saja, bahkan cenderung buruk. Hal tersebut akan membuat kinerja kalian jadi menurun.
Sebelum bertambah parah, ada baiknya kalian menerapkan lima tips dari Karja berikut ini agar bekerja tidak terasa seperti beban. Yuk, disimak!
1. Bersyukur
Ilustrasi bersyukur | Photo by Pexels/Andrea Piacquadio
Memiliki rasa syukur akan pekerjaan yang kalian miliki dapat membuat kalian menjalani pekerjaan kalian dengan sukacita. Kalian harus bersyukur karena bisa jadi pekerjaan yang kalian miliki itulah pekerjaan yang diinginkan orang lain.
Selain itu, kalian juga harus bersyukur bahwa kalian memiliki pekerjaan, tidak menganggur dan memiliki kegiatan setiap harinya. Walaupun mungkin tidak seindah ekspektasi, namun berhasil mendapatkan pekerjaan impian kalian tentunya adalah sebuah hal yang patut disyukuri, karena tidak semua orang bisa mendapatkan kesempatan yang sama.
ADVERTISEMENT
2. Kerjakan secara bertahap
Kerjakan secara bertahap | Photo by Pexels/Polina Zimmerman
Ketika kalian memperoleh pekerjaan yang menumpuk, kerjakanlah secara bertahap. Kerjakan dari yang paling dekat deadlinenya, sehingga kalian tidak akan keteteran ketika tugas-tugas tersebut ditagih oleh atasan kalian.
Kalian juga bisa mencicil mengerjakan tugas kalian satu persatu walau masih jauh deadlinenya agar pekerjaan kalian tidak terasa berat ke depannya. Ketika pekerjaan sudah dicicil satu persatu, maka kalian tidak akan terburu-buru dalam mengerjakannya, sehingga hasil yang diberikan bisa maksimal.
Jika deadline pekerjaan yang ada semua masih jauh, kerjakan saja pekerjaan yang memiliki beban terberat. Mengapa? Karena jika yang terberat sudah kalian lalui di awal, maka apalah arti pekerjaan dengan bobot yang lebih ringan; pasti kalian mampu untuk mengerjakannya tanpa beban lagi.
ADVERTISEMENT
3. Refreshing
Refreshing | Photo by Pexels
Hidup itu tidak bisa kalau hanya untuk bekerja terus menerus, Sobat! Kalian tidak boleh lupa untuk refreshing dan menyeimbangkan antara tubuh dan jiwa. Ketika kalian sudah bekerja keras selama seharian penuh, kalian bisa refreshing dengan melakukan kegiatan kesukaan kalian.
Bisa jadi sekadar nongkrong dengan teman dan berbagi cerita atau menonton televisi. Atau mungkin sekadar membeli makanan atau camilan kesukaan kalian sebagai reward pada diri sendiri atas kerja keras kalian selama ini.
Kalian juga perlu melakukan olahraga untuk menyegarkan pikiran . Olahraga tersebut tidak perlu olahraga yang berat; kalian bisa melakukan yoga, jogging atau olahraga di rumah menggunakan aplikasi fitness dengan durasi waktu yang singkat, yaitu sekitar 7 hingga 10 menit.
ADVERTISEMENT
#terusberkarya
Jangan lupa follow Karja di Instagram (klik di sini) dan klik tombol 'IKUTI' (klik di sini) untuk mendukung dan mengikuti konten menarik seputar entrepreneurship, kisah inspiratif, karya anak bangsa, dan isu sosial seputar milenial ya, Sobat!