4 Tips Sederhana untuk Membangun Karier Impian yang Sukses

Konten Media Partner
15 Juli 2020 8:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi bekerja | Foto: Pexels/Andrea Piacquadio
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bekerja | Foto: Pexels/Andrea Piacquadio
ADVERTISEMENT
Setiap orang pasti memiliki karier impiannya masing-masing. Namun tak semua orang bisa beruntung memperoleh karier impiannya dengan mudah. Sebagian besar orang harus membangun karier impiannya secara perlahan dan mungkin harus menempuh jalan yang lebih berliku dibanding yang lainnya.
ADVERTISEMENT
Dalam membangun karier impian memang tak semudah angan-angan dan harus melalui berbagai rintangan hingga bisa mencapai puncak yang dituju. Namun walau susah, bukan berarti tidak mungkin, Sobat!
Berikut tips sederhana yang bisa kalian terapkan untuk membangun karier impian. Yuk, disimak!
1. Menjalin relasi
Ilustrasi relasi | Foto: Pexels/Jopwell
Dalam membangun karier impian, relasi adalah sebuah hal yang penting. Dengan memiliki relasi, kalian akan dengan mudah memperoleh informasi mengenai karier impian tersebut.
Misalnya kalian ingin menjadi desainer, maka jalinlah relasi dengan para desainer agar kalian bisa memperoleh banyak informasi dalam dunia tersebut. Kalian bisa bergabung dengan komunitas atau organisasi yang berkaitan dengan bidang yang diinginkan.
Namun perlu diperhatikan, jangan hanya mengandalkan relasi saja. Karena relasi tanpa skill juga tidak akan cukup untuk meraih karier impian kalian.
ADVERTISEMENT
2. Mempunyai visi dan misi
Ilustrasi berpikir | Foto: Pexels/Startup Stock Photos
Semua orang yang sukses meraih karier impiannya selalu memiliki visi dan misi dalam hidupnya. Visi dan misi ini membantu mereka untuk mengarahkan dan memandu seseorang dalam meraih karier impiannya.
Maka sangat penting untuk memiliki visi dan misi agar kalian tidak sampai melenceng keluar dari jalur dan akhirnya karier impian tersebut jadi terlupakan. Namun visi dan misi ini juga harus konsisten ya, Sobat! Pastikan kalian telah menyusun visi dan misi yang konsisten agar tidak bingung dan bisa fokus dalam mengejar target.
3. Melatih skill
Ilustrasi menggambar | Foto: Pexels/Andrea Piacquadio
Jangan pernah lelah untuk terus belajar dan melatih skill kalian. Skill tersebut tentunya akan sangat berguna dalam meraih karier impian.
ADVERTISEMENT
Action speaks louder than words, right? Karena itu, daripada hanya banyak membicarakan mengenai mimpi kalian, lebih baik latih skill tersebut agar terus berkembang dan tidak sampai terlupakan.
Kalian bisa melatih skill dengan mengikuti kursus atau mengikuti webinar yang kini banyak tersebar dan bisa diikuti oleh siapa saja dengan biaya yang relatif lebih murah dari seminar pada umumnya.
4. Konsisten dan komitmen
Ilustrasi menulis | Foto: Pexels/Tirachard Kumtanom
Dalam meraih karier impian, yang paling susah adalah mempertahankan konsistensi dan komitmen. Sepanjang perjalanan menuju karier impian, kalian akan menghadapi berbagai macam halangan dan godaan yang mungkin akan membuat kalian keluar jalur dari karier impian.
Oleh karena itu, tetap konsisten dan berkomitmen kuat akan sangat dibutuhkan. Dengan adanya konsistensi, kalian akan terus membuat progres. Walaupun mungkin tidak seberapa, namun setidaknya kalian tidak stuck di satu tempat saja.
ADVERTISEMENT
Sama halnya dengan komitmen. Jika kalian memiliki komitmen yang kuat dalam mencapai karier impian, maka halangan dan rintangan yang ada pun terasa menjadi lebih ringan.
#terusberkarya
Karja, we share creative and up to date content (entrepreneurship, inspiration, and social issues) for Indonesia’s millennials. Support and follow us on kumparan (click here) and Instagram (click here).