Tips Agar Tak Lagi Menunda Pekerjaan

Konten Media Partner
11 Desember 2019 7:24 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hentikan kebiasaan menunda-nunda pekerjaan, yuk! | Image by Annca from Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Hentikan kebiasaan menunda-nunda pekerjaan, yuk! | Image by Annca from Pixabay
ADVERTISEMENT
Menunda pekerjaan sepertinya telah menjadi kebiasaan dari beberapa orang, entah dengan alasan bosan, tidak memiliki ide, lelah, dan lain sebagainya. Namun tahukah kalian, dengan alasan apa pun, yang namanya menunda pekerjaan itu akan berakhir merugikan diri kalian sendiri?
ADVERTISEMENT
Kebiasaan buruk ini bisa jadi sulit dihilangkan. Bahkan ada yang secara tidak langsung sudah menjadikannya seperti budaya kerja.
Kali ini, Karja akan membagikan beberapa tips untuk menghilangkan atau mengurangi kebiasaan buruk kalian yang suka menunda pekerjaan. Simak berikut ini!
1. Jauhi Gangguan
Agar tetap fokus saat bekerja, jauhkan hal-hal yang bisa mengganggu konsentrasi | Image by FotoRieth from Pixabay
Alasan pertama yang menyebabkan kalian jadi suka menunda pekerjaan adalah adanya gangguan. Gangguan seperti apa, sih, maksudnya? Adanya keinginan untuk membuka handphone, melihat media sosial, bermain games, membaca buku dan novel yang dianggap lebih menyenangkan, atau apa pun yang bisa menarik perhatian kalian.
Beberapa hal di atas, tentu menyebabkan fokus kalian terganggu. Sehingga, mulailah terpikir untuk menunda pekerjaan. Awalnya kalian berpikir, “Sudah tidak apa, hanya 5-10 menit saja kok!”. Namun jika diteruskan, akan berbahaya dan berakibat lupa waktu.
ADVERTISEMENT
Salah satu cara untuk mengurangi gangguan adalah menjauhkan sumber gangguan dari jangkauan atau penglihatan kalian. Coba letakkan handphone kalian di dalam laci atau tempat tersembunyi lainnya, setidaknya untuk 30-60 menit.
Jika sudah, boleh kok untuk cek sesekali, siapa tahu, ada kabar yang penting. Jika sudah, ulangi terus cara ini terus-menerus, sampai pekerjaan kalian selesai.
2. Buat Deadline Lebih Awal
Cobalah membuat deadline lebih awal dibanding deadline yang sebenarnya | Image by Gino Crescoli from Pixabay
Alasan lain mengapa seseorang suka menunda melakukan pekerjaannya adalah karena merasa deadline tugas yang masih lama. Akhirnya hal tersebut menyebabkan kita menjadi lebih santai dan kurang serius dalam bekerja. Selain itu, kita juga jadi menunda-nunda dan sibuk melakukan kegiatan lainnya.
Cara mengatasinya adalah dengan membuat deadline lebih awal daripada deadline sebenarnya. Misalnya, deadline untuk sebuah pekerjaan adalah dua minggu, kalian bisa memajukan deadline-nya dengan membuat alarm atau menandai kalender menjadi deadline satu minggu.
ADVERTISEMENT
Dengan cara ini bisa dipastikan kalian akan lebih giat mengerjakan pekerjaan kalian dan tidak menundanya lagi.
3. Mencari Suasana Baru
Sesekali coba cari suasana baru agar otak dan jiwa terasa lebih segar saat bekerja | Image by Free-Photos from Pixabay
Menunda pekerjaan juga bisa disebabkan karena kebosanan dengan rutinitas yang dilakukan secara terus-menerus. Bisa jadi karena pekerjaan yang dilakukan bersifat monoton, atau lingkungan kerja yang kurang kooperatif, dan banyak lainnya.
Untuk mengatasi kebosanan yang berujung pada penundaan pekerjaan, kalian bisa mencari suasana baru. Dengan cara melakukan refreshing sehari, mencari lokasi yang pas untuk mengerjakan tugas dan lain sebagainya.
Suasana baru ini akan membuat kalian merasa lebih segar, sehingga ide bisa mengalir dengan lancar dan akhirnya pekerjaan juga bisa berjalan dan terselesaikan dengan tepat pada waktunya.
Selamat mencoba!
ADVERTISEMENT
#terusberkarya