Proses Penghitungan Suara di KBRI Stockholm

KBRI Stockholm
Akun Kumparan Kedutaan Besar Republik Indonesia di Stockholm
Konten dari Pengguna
17 April 2019 20:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari KBRI Stockholm tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
PPLN melakukan penyusunan surat suara dan persiapan akhir
zoom-in-whitePerbesar
PPLN melakukan penyusunan surat suara dan persiapan akhir
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
“Yak, suara sah!" seru Monica Utari Mariana, Ketua Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) saat melakukan penghitungan hasil pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara Luar Negeri (TPSLN) Stockholm, Swedia, Rabu (17/4). Di Stockholm, proses penghitungan suara dilakukan di KBRI Stockholm yang beralamat di Kungsbroplan 1, Stockholm.
ADVERTISEMENT
Anggota PPLN, KPPSLN, Saksi, dan anggota masyarakat telah memenuhi kantor KBRI di gedung lantai 4 tersebut sejak jam 07.00 pagi. Semua bersemangat untuk melakukan penghitungan suara.
"Panitia Pemilu di sini telah bekerja dengan baik, saya berharap proses ini berjalan dengan lancar dan semua pihak dapat menerima hasil akhir dengan baik," ujar Fahmedy (Eddie) Jazid, salah satu Saksi dalam proses penghitungan suara tersebut.
Briefing dengan Saksi
”Alhamdulilah kita sudah menjalani proses pemungutan suara tanggal 13 April kemarin dengan baik, dan sekarang kita tengah menghitung hasilnya. Saya berterima kasih atas kerja keras PPLN, KPPSLN, Saksi, serta dukungan dari anggota masyarakat yang terus mengawal proses demokrasi ini.”, ujar Dubes RI untuk Swedia, Bagas Hapsoro.
ADVERTISEMENT
Pada pemungutan suara di Stockholm tanggal 13 April 2019, sebanyak 231 orang menggunakan hak pilihnya. ”Untuk surat suara yang terpakai pada pemungutan suara di TPSLN Stockholm kemarin adalah sebanyak 231 surat suara untuk Presiden dan Wakil Presiden (PWP), dan untuk DPR sebanyak 196 surat suara,” ujar Ernest Hadinoto, Sekretaris PPLN.
”Kalau untuk metode pos, hingga jam 08.00 pagi ini terdapat 556 Amplop 3 PWP dan 558 Amplop 3 DPR, jadi total yang dihitung hari ini ada 787 untuk PWP dan 754 untuk DPR. Amplop 2 untuk pemilih Pos masih ditunggu hingga penghitungan suara Pos selesai,” kata Ernest.
Meski tanggal 17 April 2019 di Swedia bukanlah hari libur, namun warga negara Indonesia (WNI) yang antusias untuk menyaksikan proses penghitungan suara tersebut.
ADVERTISEMENT
"Tidak apa-apa hari ini saya pindah shift sore demi ikut penghitungan ini, satu hari yang saya rasa penting untuk keberlangsungan pemerintahan negara kita 5 tahun ke depan.”, ujar Ningtyas Ternow, salah satu WNI yang ikut menyaksikan proses penghitungan suara.
(Sumber: KBRI Stockholm).