Kunjungan Kerja ke Bone, FKDB Lakukan Silaturrahim dengan Tokoh Pemerintahan

Latif Lf
Menjadi Manusia Bumi
Konten dari Pengguna
29 Februari 2020 18:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Latif Lf tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kunjungan Kerja ke Bone, FKDB Lakukan Silaturrahim dengan Tokoh Pemerintahan
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Pertemuan yang berlangsung di kabupaten Bone antara pihak FKDB dengan beberapa tokoh kepemerintahan di kabupaten Bone, berlangsung serius tapi santai. FKDB memandang kehadiran Petinggi Dinas Perindustrian kabupaten dan pak Camat dari kecamatan Sibulue dalam pertemuan tersebut telah mewakili sudut pandang para pemangku kebijakan di wilayah kabupaten Bone dalam hal memajukan kesejahteraan masyarakat khususnya di wilayah Bone.
ADVERTISEMENT
Dalam pertemuan tersebut, Sekjen FKDB, Tus Wahid, menyampaikan program kerja FKDB seumumnya. Sebagai Organisasi non-pemerintah, FKDB tetap berkomitmen menjadi mitra pemerintah dalam menyukeskan program pembangunan nasional. Saat ini FKDB telah bergerak di bidang Pendidikan, pemberdayaan UMKM, dan bergerak pula di bidang pertanian melalui program FKDB On Farm.
Bpk. Ir. H. Khalil Sihab, MT., Kadis Perindustrian Kabupaten Bone, menganggapi positip kiprah FKDB sebagai ormas yang peduli dengan program pembangunan khususnya di bidang Pendidikan, dan perekonomian, terlebih dengan bidang pertanian. Bpk Khalil mengangkat potensi wilayah Bone dan mengharapkan ada titik temu antara program kerja pemda dengan pihak FKDB yang bisa dibuatkan kerja samanya melaui MoU sebagai langkah pertamanya. Banyak aspek yang bisa dipertemukan antara lain, rumah produksi tempe, distribusi pupuk organic, peningkatan produktifitas para petani, distribusi beras, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Dalam kaitan on Farm ini, Bpk Camat Kecamatan Sibulue, Bpk Andi Zainal Wahyudi, SE., M.Si., menyatakan welcome dengan program FKDB On Farm, dan bisa memfasilitasi FKDB untuk bisa men-sosialisasikan program kerja On Farm-nya dengan kelompok tani secara langsung, teristimewa kalau FKDB bisa mempresentasikannya tepat di hari jadi Kabupaten Bone, tanggal 4 April.
Harapan Bersama dari kedua belah pihak adalah terjalinnya hubungan silaturrahim yang kuat melalui bentuk-bentuk kerja sama yang mampu memberikan dampak kesejahteraan bagi masyarakat luas, sesuai dengan kapasitas kemampuan masing-masing pihak. Ketua Umum FKDB, Bpk H. A. Zaki, S.E., berharap semoga jalinan tali silaturrahim antara organisasi massa FKDB dengan pihak pemerintah ini semakin erat dan kuat demi satu kepentingan, yaitu suksesnya pembangunan nasional di segala bidang.
ADVERTISEMENT