Jelang Pemilihan Rektor UHO, Sejumlah BEM Fakultas Menitipkan Pesan

Konten Media Partner
5 April 2021 16:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Salah satu fakultas di Iniversitas Halu Oleo. Foto: Aldo/kendarinesia.
zoom-in-whitePerbesar
Salah satu fakultas di Iniversitas Halu Oleo. Foto: Aldo/kendarinesia.
ADVERTISEMENT
Universitas Halu Oleo (UHO) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) dalam waktu dekat akan menggelar Pemilihan Rektor (Pilrek) baru Periode 2021 - 2025.
ADVERTISEMENT
Tujuh nama yang akan berkompetisi pada Pilrek UHO diantaranya, Prof Buyung Sarita, Dr Mohammad Salam, Prof Ma’ruf Kasim, Dr Bahtiar, Mustarum Musaruddin, Prof Dr Muhammad Nurdin, dan Rektor terpilih periode 2017 hingga 2021, Prof Muhammad Zamrun.
Para Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UHO menitipkan pesan kepada calon rektor yang akan terpilih nantinya. Seperti Ketua BEM Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Andi Muhammad Khair berharap agar rektor terpilih nantinya dapat menjalin komunikasi yang baik antara lembaga kemahasiswaan dan birokrasi kampus.
“Juga dapat menjadi mitra kerja yang baik untuk saling mendukung demi tercapainya Tri Dharma Perguruan Tinggi, yang tentu saja harus welcome dengan segala bentuk aspirasi seluruh Mahasiswa UHO,” katanya.
ADVERTISEMENT
“Siapapun rektor yang terpilih maka beliau adalah yang terbaik,” tambahnya.
Ditempat berbeda, ketua BEM Fakultas Hukum, Sabar Indra Husni menitipkan harapan agar rektor yang terpilih nantinya bisa membawa nama UHO menjadi kampus yang lebih baik lagi kedepannya.
“Yang mana hari ini UHO sudah masuk ke dalam 50 besar Kampus terbaik di Indonesia dengan urutan ke-38 agar bisa lebih meningkat lagi, baik secara pembangunan, transparansi, dan kelembagaan kemahasiswaan dalam mencapai visi dan misi,” ujarnya.
Kemudian, ketua BEM Fakultas Teknik, Ahmad Syukur Jaya mengatakan untuk rektor terpilih nantinya dapat mengupayakan prinsip transparansi pada setiap pengambilan keputusan yang berkaitan dengan mahasiswa UHO.
Ia melanjutkan, rektor yang terpilih nantinya mampu membawa UHO bersaing hingga kancah Internasional.
ADVERTISEMENT
“Semoga mampu membawa UHO bersaing bukan hanya di Sultra, tapi nasional maupun internasional dalam hal menjadi lebih baik lagi, baik di bidang sarana maupun prasarana untuk mencetak kualitas SDM unggul,” lanjut Ahmad.
Selain itu juga dapat memperbaiki sistem yang selama ini menurutnya bobrok dan selalu mendapatkan protes dari sejumlah mahasiswa utamanya mahasiswa Teknik.
Untuk diketahui, Pilrek UHO dijadwalkan akan berlangsung pada 3 Mei hingga 31 Juni, melalui rapat senat tertutup. Nantinya para calon rektor akan memperebutkan 113 suara dari anggota senat. Dan satu suara dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Indonesia, Nadiem Makarim dengan bobot suara 35 persen.
*****
Laporan: Aldo