3 Warga Bintan Positif COVID-19

Konten Media Partner
20 Juni 2020 14:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
3 Warga Bintan Positif COVID-19
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Baru sekitar 2 pekan menyandang status zona hijau, tiga warga di Kabupaten Bintan kembali dinyatakan positif COVID-19.
ADVERTISEMENT
Jubir Gugus Tugas Penanganan COVID-19, Gama AF Isnaeni, menyatakan dua di antara pasien tersebut merupakan pasangan suami istri, Tn EL (38) dan Ny MR (32), sementara seorang lagi merupakan pelaut asal Palembang Tn R (42).
"Tiga orang yang positif itu merupakan OTG (Orang Tanpa Gejala)," katanya, Sabtu (20/6).
Menurut Gama, ketiganya melakukan tes swab PCR di salah satu laboratorium dan hasilnya menyatakan positif COVID-19 pada Jumat (19/6).
Dijelaskannya, untuk pasutri EL dan MR memiliki riwayat pernah kontak dengan seorang pekerja bongkar muat PT Pertamina Rayon Kijang yang dinyatakan positif COVOD-19.
"Yang kemarin sudah sembuh setelah dirawat selama 18 hari di RSUP," ungkapnya.
Saat ini pasutri tersebut masih berada di Tanjunguban itu juga akan segera dijemput oleh tim medis untuk dirawat lebih lanjut di RSUP Raja Ahmad Tabib (RAT) Kota Tanjungpinang. Gama meminta kepada pihak PT Pertamina untuk segera melakukan swab terhadap seluruh pegawainya.
ADVERTISEMENT
"Ini sudah klaster PT Pertamina. Namun kami belum tahu pasutri itu terpapar corona dari mana. Makanya kita tracing," jelasnya.
Sementara, satu pasien Tn R ini merupakan warga Palembang. Kala itu, yang bersangkutan sebenarnya hendak berangkat ke Singapura dengan melakukan transit terlebih dahulu di Kota Batam.
Selanjutnya, ia pun melakukan cek swab mandiri di salah satu laboratorium sebagai syarat masuk ke Singapura. Sembari menunggu hasil PCR, yang bersangkutan menginap di rumah kerabatnya di Tanjunguban, Selasa (16/6) lalu. Lalu, pada Jumat (19/6) kemarin hasil PCR keluar dan menyatakan dirinya positif COVID-19.
"Pelaut ini juga segera dirawat di RSUP Kepri RAT di Tanjungpinang," tukasnya.
----------------------
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
ADVERTISEMENT
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.