Antrian Kendaraan di SPBU Air Mas Kota Batam Bikin Macet

Konten Media Partner
15 Oktober 2019 14:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Antrian Kendaraan di SPBU Air Mas Kota Batam Bikin Macet
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Antrian kendaraan mengular, hingga ke jalan raya terjadi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar(SPBU) Air Mas, Kecamatan Sagulung, Kota Batam, Selasa (15/10) pagi membuat jalanan nyaris macet.
ADVERTISEMENT
Pantauan di lapangan, terlihat mobil Lori dan Bus yang hendak mengisi bahan bakar minyak (BBM) berjejer mengantri hingga ke badan jalan raya, yang mengakibatkan ruas jalan menjadi macet.
"Di mana ini petugas SPBU, kenapa mobil sampai panjang segini macet dan menganggu pengendara lain," kata Ajis, warga Batamcenter.
Menurutnya semestinya pihak pengawas lebih peduli dan mengatur mobil yang hendak mengisi BBM.
"Ini tidak ada pengawas sehingga mobil antrean sampai ke jalan raya," sebutnya.
Hal yang sama juga dilontarkan Sekcam Sagulung Hardianus, yang mengatakan bahwa pihak pengelola harus ada disaat antrean terjadi, sehingga antrian bisa diatasi tidak sampai ke jalan raya.
"Saya minta perhatian dari pihak pengelola SPBU Air Mas, supaya penguna jalan tidak terganggu, terutama warga yang keluar dari perumahan Arta Guna," sebutnya.
ADVERTISEMENT
Penulis : Zalfirega
Editor : Wak JK