news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Gaji Guru GTT di Kepri Naik Bulan Juli

Konten Media Partner
29 Januari 2020 21:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Plt Gubernur Kepri, Isdianto . Foto: Istimewa.
zoom-in-whitePerbesar
Plt Gubernur Kepri, Isdianto . Foto: Istimewa.
ADVERTISEMENT
Gaji tenaga pendidik berstatus guru tidak tetap (GTT) di Kepulauan Riau akan naik mulai bulan Juli 2020 mendatang.
ADVERTISEMENT
Hal ini disampaikan oleh Plt Gubernur Kepri, Isdianto saat menghadiri penandatanganan kontrak kerja dan pakta integritas anti narkoba guru GTT Kabupaten Lingga di SMKN 1 Singkep, Rabu (29/1/2020).
"Kita akan naikkan gaji guru GTT 5 persen dari pendapatan sekarang, insyaAllah mulai diberikan bulan 7 nanti," ucap Isdianto.
Selain menaikkan gaji GTT, Isdianto menyebutkan Pemerintah Provinsi Kepri juga akan memberikan gaji ke-13. Isdianto meyakinkan gaji 'tambahan' itu akan diserahkan sebelum hari raya.
Ditambahkannya, untuk kesejahteraan tenaga pendidik, Pemprov Kepri juga akan menanggung iuran BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan sebagaimana yang telah direncakan sejak 2019 lalu.
"Maka dari itu, kita butuh keseriusan, kebersamaan dan membangun hubungan silaturahmi," pesannya.
Ditempat yang sama Ketua Pelaksana Kegiatan yang juga menjabat Kepala Seksi SMK Dinas Pendidikan Kepri, Said Muhammad Idris menambahkan jika tahun ini, gaji PTK non ASN diupayakan tidak lagi terjadi perangkapan.
ADVERTISEMENT
"Arahan pak Gubernur gaji tidak lagi ada bahasa rapel. Tuntas kabupaten/kota akan kita segerakan pembayarannya," ujar Said Muhammad Idris.
Ia juga menekankan, jika gubernur Kepri telah memerintahkan Dinas Pendidikan Provinsi Kepri untuk memberikan gaji 13 yang diperuntukkan sebagai tunjangan hari raya.
"Besarannya satu bulan gaji." tutup Idris.