Gubernur Kepri : Ex - officio BP Batam Adalah Solusi Terbaik

Konten Media Partner
10 Mei 2019 14:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur Kepri Nurdin Basirun
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Kepri Nurdin Basirun
ADVERTISEMENT
Tentang adanya isu penolakan peleburan atau Ex-officio BP Batam dengan Walikota Batam, Gubernur Kepri Nurdin Basirun tetap optimis pemerintah pusat akan segera mengeluarkan keputusan terkait nasib Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam, juga termasuk pengesahan kepala Ex-Officio BP Batam.
ADVERTISEMENT
"Ex-officio ini merupakan solusi untuk menyelesaikan semua kesemrawutan dan masalah tumpang tindih yang terjadi dan menjadi hambatan bagi para pengusaha dan investor ini," katanya, Jumat (10/5)
Menurutnya, selama ini para pengusaha dan investor di Batam seringkali mengeluhkan pelayanan yang tumpang tindih mengenai investasi. Tapi, ketika persoalan itu akan dibereskan, melalui Ex-Officio malah tidak menyetujuinya.
Oleh karena itu, dirinya mempertanyakan, kelompok mana yang menolak penerapan Ex-Officio tersebut? Karena, kelompok yang menolak berarti tidak berkeingunan adanya perubahan kearah yang lebih baik dari saat ini.
"Yang menolak itu kelompok mana, hanya sebagian kecil saja, sedangkan saya yakin lebih besar yang menyetujui karena dengan keberadaan ex-officio ini akan membawa perubahan kearah yang lebih baik dan akan menguntungkan semua pihak," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Kendatipun demikian, Nurdin mengungkapkan, disamping ada pihak yang menolak, namun masih banyak juga pihak-pihak ya g menyetujui dengan adanya ex-officio BP Batam ini. Baik, dari kalangan pengusaha dan juga komponen masyarakat lainnya.
Persetujuan tersebut tentunya berasalah dari pihak-pihaknya yang menginginkan perubahan terhadap birokrasi investasi Batam yang lebih baik.
"Saya yakin bila ini sudah selesai, maka akan berdampak pada peningkatan perekonomian di Batam dan umumnya di Kepri," tegasnya.
Penulis : Umay
Editor : Wak JK