Masuk Tahap Akhir, 514 CPNS di Karimun Akan Ikuti Tahap SKB

Konten Media Partner
15 November 2021 12:47 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pelaksanaan tes CPNS. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pelaksanaan tes CPNS. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Badan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau, mengumumkan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang dinyatakan lulus untuk mengikuti tahap akhir Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
ADVERTISEMENT
Tercatat ada sebanyak 514 orang CPNS yang nantinya akan mengikuti tahap akhir tersebut. Mereka sebelumnya telah melalui tahap Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang digelar pada 10-17 Oktober 2021 lalu.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Karimun Sudarmadi menjelaskan, jika para peserta tersebut dinyatakan lulus tahap SKD setelah memenuhi nilai ambang batas yang telah ditetapkan.
"Yang dinyatakan lulus ke tahap SKB ini juga merupakan peringkat terbaik dalam setiap formasi nya," ujar Sudarmadi, Senin (15/11).
Lebih lanjut, kata Sudarmadi, para pelamar akan mengikuti pelaksanaan SKB yang akan digelar pada Desember 2021 mendatang. Tahapan ini menjadi langkah akhir sebelumnya nantinya akan diajukan untuk kepemilikan nomor Nomor Induk Pegawai (NIP).
ADVERTISEMENT
"Jika nanti sudah lulus tahapan SKB, maka tinggal administrasinya saja. Kami berharap tentunya, melalui seleksi ini akan melahirkan ASN yang berkualitas.
Pada tahun 2021 diketahui Kabupaten Karimun mendapatkan 318 formasi CPNS yang terdiri dari 184 Tenaga Kesehatan dan 128 Tenaga Teknis.