Pemprov Kepri Berencana Beli Alat GeNose

Konten Media Partner
25 Februari 2021 21:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi GeNose. Foto: M RISYAL HIDAYAT/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi GeNose. Foto: M RISYAL HIDAYAT/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau mewacanakan akan menggunakan alat GeNose sebagai alat screening COVID-19 di pelabuhan yang ada di Provinsi Kepri.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, alat GeNose ini disinyalir bisa lebih cepat dan murah untuk mendapatkan hasil screening COVID-19 dibandingkan Rapid Test antigen, antibodi hingga swab PCR.
Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi Kepri H TS Arif Fadillah di Tanjungpinang, Kamis (25/2).
"Saat ini kita sudah berkoordinasi dengan kimia Farma untuk dapat mengadakan alat GeNose tersebut secara masal di Provinsi Kepri," ungkap Arif.
Arif mengatakan nantinya jika sudah ada alat GeNose ini akan diterapkan di pelabuhan di Provinsi Kepri.
"Khususnya untuk yang antar pulau-pulau di Provinsi Kepri, saat ini kita lihat untuk antar pulau masih kurang ketat pengawasan terhadap Prokes COVID-19," ujar Arif.
Untuk itu, Arif mengharapkan nantinya dengan adanya alah GeNose ini seluruh penumpang di pelabuhan juga dapat menggunakannya sebelum berangkat.
ADVERTISEMENT
"Tak hanya diterapkan pada pelabuhan saja, nanti jika sudah ada GeNose ini kita akan terapkan pada setiap acara resmi yang mengundang lebih dari 50 sampai 100 undangan," tegas Arif.