Peringati HPN, Pers Lingga Kenalkan Pers Usia Dini Lewat Lomba

Konten Media Partner
18 Februari 2019 17:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Lomba mewarnai memperingati HPN di Lingga, Minggu (17/2) (Foto: Jurnalkepri)
Kepripedia.com, Lingga - Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) yang jatuh pada 9 Februari yang lalu Panitia peringatan HPN dan HUT Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) di Lingga menggelar lomba mewarnai dan fashion show untuk usia taman kanak-kanak (TK) di Panggung Seni Gedung Nasional dalam rangka mengenalkan Pers sejak dini di Dabo Singkep, Minggu, (17/2) .
ADVERTISEMENT
Kegiatan tersebut diramaikan oleh perwakilan dari siswa siwsi Sekolah Dasar (SD) dan TK se Kecamatan Singkep.
"Peserta fashion show ada 111 anak, sedangkan untuk mewarnai ada 46 anak," jelas Tambunan selaku Ketua Panitia kala ditemui media.
Selain itu Imam Arifandy selaku Sekretaris kegiatan mengatakan selain lomba tersebut, pada malam harinya juga digelar penampilan puisi dan pertunjukan seni lainnya di lokasi yang sama.
"Usai lomba siang sampai sore, malamnya, (17/2) kita bagi hadiah sekaligus pertunjukan seni," tutur Imam.
Untuk penampilan pembacaan puisi, panitia juga menghadirkan penyair cilik Nabila Putri Akhyar yang berasal dari Kota Tanjungpinang. Hadirnya Nabila, diharapkan dapat memotivasi anak-anak untuk berkarya dibidang sastra dan bidang lainnya, baik berupa seni, tulisan, lukis dan sebagainya. Selain Nabila, penyair dari Kabupaten Lingga juga akan ikut memeriahkan malam penutupan agenda HPN di Lingga.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, bertepatan Hari Pers Nasional, Panitia HPN Lingga telah melakukan serangkaian kegiatan. Diantaranya dengan membagikan jajanan kepada masyarakat Dabo Singkep sebagai tanda selamatan perayaan HPN dan HUT PWI.
---
Penulis : Hasrullah
Editor : Wak JK