Suami Ditahan, Istri Gubernur Kepri Curhat di Medsos

Konten Media Partner
12 Juli 2019 16:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur Kepri, Nurdin Basirun dan Istri, Hj Noorlizah saat perayaan ulang tahun ke 62 Nurdin Basirun. Foto: Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Kepri, Nurdin Basirun dan Istri, Hj Noorlizah saat perayaan ulang tahun ke 62 Nurdin Basirun. Foto: Istimewa
ADVERTISEMENT
Istri Gubernur Kepulauan Riau, Noorlizah Nurdin mengungkapkan isi hatinya tak kuasa melihat suaminya, Nurdin Basirun ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
ADVERTISEMENT
Dalam unggahan akun facebook pribadinya bernama Noor Lizah Nurdin, ia menyematkan doa agar sang suami diberikan kekuatan dan ketabahan menghadapi kasus dugaan suap dan gratifikasi yang kini menjerat Gubernur Kepri itu.
Perempuan yang diketahui berwarga negara Singapura itu juga mengaku ikhlas dan ridho atas cobaan yang kini menimpa keluarganya tersebut.
Berikut ungkapan istri dari Gubernur Kepri Tersebut :
ADVERTISEMENT
Sosok gubernur yang kerap pula disapa Capt ini memang lebih dikenal sebagai pelaut tangguh. Ia pula rutin melaksanakan sholat subuh berjamaah keliling hampir diseluruh masjid di wilayah Kepulauan Riau secara bergantian. Ia pun menyebutnya dengan Suling Gurindam (Subuh Keliling Gubernur Kepri dan Masyarakat).
Nurdin Basirun kini resmi ditahan di Rutan Klas I Jakarta Timur Cabang KPK. Sebelumnya, Kamis (11/7) malam, KPK telah menetapkan Nurdin bersama dengan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Edy Sofyan dan Kabid Perikanan Tangkap DKP Budi Harto serta satu pengusaha bernama Abu Bakar sebagai tersangka dugaan suap gratifikasi izin prinsip pemanfaatan laut, proyek reklamasi wilayah pesisir dan pulau kecil di Kepri.
Penulis : Hasrullah
Editor : Wak JK
ADVERTISEMENT