Tak Perlu Panik, Bola Hitam Besar yang Ditemukan di Bintan Adalah Dapra

Konten Media Partner
27 Januari 2021 18:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bola hitam yang merupakan dapra yang ditemukan di Teluk Bakau, Bintan. Foto: Dok Polda Kepri
zoom-in-whitePerbesar
Bola hitam yang merupakan dapra yang ditemukan di Teluk Bakau, Bintan. Foto: Dok Polda Kepri
ADVERTISEMENT
Temuan bola hitam besar yang sempat menghebohkan warga Bintan, Kepulauan Riau, Selasa (26/1) diduga adalah sebuah dapra.
ADVERTISEMENT
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) Lantamal IV Tanjungpinang Mayor Marinir Saul Jamlaay. Dugaan itu berdasarkan ciri-ciri bola besar yang ditemukan oleh warga itu.
"Kalau perkiraan kita itu dapra. Yang penahan kapal saat mau labuh ke dermaga. Nah kalau kapal-kecil pakai ban mobil," terang Saul Jamlaay kepada kepripedia, Rabu (27/1).
"Yang ditemukan itu mungkin, dapra yang untuk kapal besar," tambahnya.
Karena hal itu, ia berharap masyarakat tidak perlu panik dengan temuan tersebut. Namun, ia mengapresiasi keterlibatan masyarakat dalam memberikan informasi dan temuan kepada pihak berwenang setempat.
Selain itu, berdasarkan penelusuran kepripedia, nama Yokohama memang merupakan salah satu perusahaan yang bergelut dibidang perkapalan.
Dari situs www.y-yokohama.com,  bola yang ditemukan di Bintan sama dengan produk bantalan kapal yang disebut Pneumatic Fenders. Dengan berbagai ukuran dan bentuk.
ADVERTISEMENT