Wali Kota Tanjungpinang Dimakamkan di TMP Pusara Bhakti Malam Ini

Konten Media Partner
28 April 2020 18:03 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto mendiang Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul dipegang. Foto: Ismail/kepripedia.com
zoom-in-whitePerbesar
Foto mendiang Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul dipegang. Foto: Ismail/kepripedia.com
ADVERTISEMENT
Jenazah mendiang Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul direncanakan akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Pusara Bhakti, Jalan Gatot Subroto, Tanjungpinang malam ini. Hal tersebut diungkapkan Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemerintah Kota Tanjungpinang, Tri Putranto saat ditemui di Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Raja Ahmad Tabib.
ADVERTISEMENT
Ia menjelaskan, yang melakukan proses pemakaman kepada jenazah Wali Kota Tanjungpinang nantinya adalah pihak tim rumah sakit. Sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) pemakaman jenazah COVID-19.
"Malam ini, yang melakukan proses pemakaman tim rumah sakit," singkatnya menjawab pertanyaan wartawan.
Sementara itu, proses pemakaman wali kota Tanjungpinang pun dipastikan sesuai dengan prosedur pemakaman pasien positif COVID-19.
Saat ini, kondisi RSUP Ahmad Tabib mulai diramaikan oleh para warga yang ingin memastikan berita meninggalnya dunia Wali Kota Tanjungpinang.
Diberitakan sebelumnya, Wali Kota Tanjungpinang H Syahrul meninggal dunia di RSUP Raja Ahmad Tabib Tanjungpinang sekitar pukul 16.45 WIB, Rabu (28/4).
Syahrul yang positif COVID-19 telah mendapatkan perawatan intensi selama kurang lebih tiga pekan di RSUP Raja Ahmad Tabib, Tanjungpinang.
ADVERTISEMENT
-----
*kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!