STIKOM Inter Studi Gandeng SMA PGRI 3 dalam Kolaborasi Kurikulum Merdeka

Kerjasama Interstudi
Bidang kerja sama STIKOM InterStudi
Konten dari Pengguna
1 Agustus 2022 10:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kerjasama Interstudi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kolaborasi STIKOM Inter Studi dengan SMA PGRI 3 Jakarta
zoom-in-whitePerbesar
Kolaborasi STIKOM Inter Studi dengan SMA PGRI 3 Jakarta
ADVERTISEMENT
Jakarta, kurikulum sekolah yang kini berganti lagi yang semula Kurikulum Prototipe resmi berganti nama menjadi Kurikulum Merdeka yang diumumkan oleh Nadiem Makarim selaku Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Kurikulum Merdeka merupakan pembelajaran intrakulikuler yang bermacam-macam, pada kurikulum ini peserta didik difokuskan dengan konten agar lebih optimal dan bisa mendalami konsep dalam penguatan kompetensi. Selain peserta didik, guru juga memiliki kebebasan dalam memilih perangkat yang digunakan untuk mengajar namun tetap disesuaikan dengan kebutuhan belajar dan minat dari peserta didiknya.
Kurikulum Merdeka
Kurikulum Merdeka ini membuat STIKOM Inter Studi tergerak dalam mendukung serta merangkul sekolah untuk kolaborasi implementasi kurikulum merdeka. Kolaborasi yang ditawarkan oleh STIKOM Inter Studi merupakan bentuk pelatihan barista serta pengelolaan bisnis, dimana pelatihan ini bersifat pembelajaran non akademik dan dapat menambah keterampilan peserta didik.
SMA PGRI 3 JAKARTA
Kurikulum merdeka ini dilaksanakan secara bertahap berdasarkan kesiapan sekolah, sehingga bersifat optimal tidak ada suatu dipaksa untuk pelaksanaannya. SMA PGRI 3 merupakan salah satu sekolah Menengat Atas yang sudah menerapkan kurikulum merdeka. SMA PGRI 3 berdiri sejak 1 Juni 1981, yang terletak di Jl. Pd. Labu 1B No.29A, RT.8/RW.7, Pd. Labu, Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
STIKOM Inter Studi menggandeng SMA PGRI 3 untuk mendukung kurikulum merdeka untuk melakukan pelatihan di Training Center Kopi Masa Depan. Training Center Kopi Masa Depan merupakan inkubator bisnis yang dimiliki oleh STIKOM Inter Studi, dalam kolaborasi ini peserta didik nantinya akan diajarkan teknik menjadi barista (pembuatan kopi) serta edukasi pengelolaan bisnis.
Pertemuan Tim STIKOM Inter Studi dengan Tim SMA PGRI 3 Jakarta
Petemuan ketiga pada hari Rabu, 27 Juli 2022 STIKOM Inter Studi bersama tim mengunjungi kembali SMA PGRI 3 untuk melakukan penandatanganan nota kesepahaman sebagai pondasi kerja sama dalam kolaborasi kurikulum merdeka. Penandatanganan ini ditandatangani oleh Bapak Suryadi, S.Pd selaku Kepala Sekolah SMA PGRI 3 dan Bapak Rizky Fauzi, S.I.Kom, M.I.Kom selaku Wakil Ketua III Bidang Kerja Sama, Kemahasiswaan, & Alumni.
Memorandum of Understanding Kolaborasi Program Kurikulum Merdeka antara STIKOM Inter Studi bersama SMA PGRI 3 Jakarta
Bapak Suryadi sangat berharap kegiatan kolaborasi ini dapat diimplementasikan dengan baik sesuai harapan dan melalui kolaborasi ini akan menambah keterampilan bagi peserta didiknya. Bahkan beliau juga menyampaikan bahwa pelatihan di Training Center Kopi Masa Depan ini akan menjadi bekal peserta didiknya dalam dunia kerja atau bisnis nantinya setelah lulus dari sekolah.
Grand Launching Training Center Kopi Masa Depan
STIKOM Inter Studi juga mengundang SMA PGRI 3 sebagai perwakilan sekolah yang hadir dalam Grand Launching Training Center Kopi Masa Depan pada tanggal 28 Juli 2022. Grand launching ini juga sebagai awal pengenalan Training Center Kopi Masa Depan kepada SMA PGRI 3 Jakarta sebelum dilakukannya pelatihan barista dan pengelolaan bisnisnya.
ADVERTISEMENT