Selamat Jalan Uglu, Pemred jatimNow

16 Maret 2021 14:20 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Budi Sugiharto (Uglu). Dok: jatimNow.
zoom-in-whitePerbesar
Budi Sugiharto (Uglu). Dok: jatimNow.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Percakapan di grup "kumparan jatimNow" suatu malam pada Agustus lalu diprakarsai Budi Sugiharto. Pemred jatimNow itu mengirimkan dua screenshots berita kumparannews.
ADVERTISEMENT
Screenshot pertama memuat kata "Lebanon". Screenshot kedua, "Libanon". "Lebanon atau Libanon?" kata Budi yang sering kami panggil "Mas Uglu" (dan sering pula "Mas Ugik") itu.
Saling mengingatkan dan mengkritik (dengan tujuan membangun) sudah menjadi budaya bagi kumparan dan jatimNow. Sejak kumparan "mengudara", jatimNow sudah menjadi partner di wilayah Jawa Timur.
Awal Maret lalu, perasaan anggota grup menjadi agak was-was, ketika Uglu dirawat di rumah sakit. Perasaan tersebut mencapai puncaknya pada Selasa pagi tadi (16 Maret 2021), ketika kabar kepergian Uglu tersiarkan.
"Belasan tahun saya bekerja bareng Uglu. Dia orang baik, tekun, ulet, berani ambil risiko, dan memiliki jaringan yang luas. Mendirikan jatimNow adalah wujud dari karakter-karakternya itu," kata Pemimpin Redaksi kumparan, Arifin Asydhad.
ADVERTISEMENT
Selamat jalan, Mas Uglu. Jejak kebaikanmu akan selalu ada mengiringi kolaborasi kumparan dan jatimNow ke depan.
---
Ketika menikmati durian bersama. Dalam foto ini Uglu terlihat berdiri menjulang. Pemred kumparan Arifin Asydhad duduk di paling kiri, Presiden Komisaris kumparan Budiono Darsono duduk di paling depan seraya menjulurkan jempol.
Budi Sugiharto (Uglu). Dok: jatimNow.