Poltekkes Kemeskes Malang Terima 15 Hafidz Alquran Lewat Jalur Prestasi

SEVIMA
Sentra Vidya Utama (Sevima) adalah Education Technology yang berdiri sejak tahun 2.004, dengan komunitas dan pengguna platform yang tersebar di lebih dari 1.000 kampus se-Indonesia. Bersama kita revolusi pendidikan tinggi, #RevolutionizeEducation!
Konten dari Pengguna
11 Agustus 2022 14:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari SEVIMA tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Poltekkes Kemenkes Malang
zoom-in-whitePerbesar
Poltekkes Kemenkes Malang
ADVERTISEMENT
Poltekkes Kemenkes Malang menerima lebih dari 2.000 mahasiswa baru untuk tahun ajaran 2022/2023. Sebanyak 15 di antaranya merupakan hafidz Alquran yang diterima dari jalur prestasi
ADVERTISEMENT
Wakil Direktur III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Poltekkes Kemenkes Malang Dr. Ganif Djuwadi, S.ST., S.Pd., M.Kes mengatakan dalam penerimaan mahasiswa baru ada tiga jalur yang dibuka, yakni jalur prestasi, jalur seleksi bersama, dan jalur mandiri.
"Jalur prestasi dilihat melalui raport siswa dari semester 1 sampai 5, serta harus punya keunggulan nanti diskoring. Termasuk kami terima bagi yang hafal Alquran," kata Ganif, kepada SEVIMA, Kamis (11/8/2022).
Setiap mahasiswa yang ingin masuk melalui jalur ini syaratnya wajib menghafal 5 juz Alquran. Nantinya kemampuan yang dimiliki oleh mahasiswa ini akan terus diasah dan diikutsertakan bebagai lomba hingga ditingkat nasional.
"Calon mahasiswa harus hafal 5 juz Alquran. Untuk jalur prestasi ini juga ada yang berprestasi di bidang olahraga dan seni," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Ia menambahkan sejumlah mahasiswanya saat ini tengah mengikuti lomba MTQ yang diadakan oleh Poltekkes Kemenkes Jakarta 2. Tiga mahasiswa di antaranya masuk final, mereka dari program studi Keperawatan.
Pihaknya sangat selektif dalam memilih mahasiswa berprestasi. Setiap program studi juga diminta untuk menyiapkan mahasiswa berprestasi, khususnya di bidang kewirausahaan, teknologi, penelitian, dan pengabdian masyarakat.
Sebagai informasi Poltekkes Kemenkes Malang memiliki empat jurusan yakni Jurusan Kebidanan, Jurusan Keperawatan, Jurusan Gizi, dan Jurusan Rekam Medik dan Informasi Kesehatan. Sementara itu sebanyak 23 program sudi bisa menjadi pilihan bagi calon mahasiswa.