Ada Apa Dengan Keluarga Park Chunghee?

KOREA CHOBO
KOREACHOBO, jawaban atas segala rasa penasaranmu tentang Korea!
Konten dari Pengguna
13 Maret 2017 21:54 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari KOREA CHOBO tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Diturunkannya Park Geunhye kembali mencatat daftar panjang tragedi keluarga Park Chunghee.
(Photo: NBC News)
ADVERTISEMENT
Menjadi keluarga yang sangat dihormati pada tahun 1960an sampai 1970an rupanya tidak menjamin tragedi tidak menghampiri keluarga kecil ini. Park Chunghee, Presiden Korea Selatan tahun 1963 sampai 1979 memiliki 3 anak buah pernikahannya dengan Yuk Youngsoo. 2 Putri bernama Park Geunhye dan Park Geunryeong lalu seorang Putra bernama Park Jiman, sukses mewarnai hidup presiden yang dikenal dengan kediktatorannya tersebut.
Kehidupan keluarga kecil ini cukup sempurna terlebih ketika Park Chunghee berhasil merebut tahta kekuasaan pemerintah dengan menjadi presiden. Semua berjalan lancar sampai suatu ketika tragedi pertama menghampiri keluarga ini. Pada tahun 1974, istri dari Park Chunghee yaitu Yuk Youngsoo tewas terbunuh oleh simpatisan pro Korea Utara ketika sedang menghadiri acara resmi dengan sang suami. Meskipun target utama rencana pembunuhan ini adalah Park Chunghee, namun ajal rupanya lebih memilih sang ibu negara membuatnya terkapar bersimbah darah terkena tembakan.
ADVERTISEMENT
Korea Selatan dan Park Chunghee pun berduka sebab kehilangan ibu negara dan istri. Tidak boleh berlarut dalam kesedihan Park Chunghee kemudian memanggil kembali sang putri pertama, Park Geunhye, untuk menjadi ibu negara menggantikan sang ibu. Karena panggilan tersebut Park Geunhye harus meninggalkan studinya di Perancis. Semua berjalan lancar sampai peristiwa menyedihkan kembali tercatat di sejarah keluarga ini, Park Chunghee, kepala keluarga dan Presiden Korea Selatan saat itu tewas dibunuh oleh orang kepercayaannya sendiri Kim Jaegyu. Park Geunhye dan adik-adiknya tentu harus kembali berduka, terlebih akibat sudah bukan lagi keluarga presiden mereka harus meninggalkan 'Gedung Biru' -istana negara Korea Selatan-.
Setelah kehilangan ayah dan ibu, ketiga putra putri Park Chunghee menghilang dari sorotan publik selama lebih dari 2 dekade lamanya. Kemunculan publik mereka dimulai oleh aktivitas politik kakak tertua mereka pada tahun 1998, Park Geunhye yang menjadi orang penting di GNP -sekarang bernama Partai Saenuri- berhasil menarik perhatian masyarakat karena keahliannya membawa partai tersebut ke puncaknya. Dibalik kesuksesan Park Geunhye, rupanya tragedi menghampiri sang adik Park Jiman. Dengan jangka waktu 12 tahun sejak tahun 1989 sampai tahun 2002, Park Jiman tertangkap 5 kali dan ditangkap 6 kali karena menggunakan obat-obatan terlarang dan prostitusi.
ADVERTISEMENT
Pada masa jabatan Presiden Roh Taewoo, adik perempuan dan laki-laki Park Geunhye yaitu, Park Geunryeong dan Park Jiman mengklaim jika sang kakak sedang berada dibawah kendali keluarga Choi Taemin -ayah dari Choi Soonsil yang kini menjadi tokoh penting dalam kasus korupsi yang melibatkan Park Geunhye-. Tidak diindahkan oleh sang kakak, pada akhirnya klaim tersebut menjadi kabar burung semata yang kemudian terbukti pada akhir tahun lalu.
Park Geunhye yang menyangkal pada akhirnya menjauhkan hubungan tali persaudaraan diantara ketiganya. Park Geunhye bahkan tidak datang ke pernikahan sang adik pada tahun 2008. Rupanya tragedi keluarga ini tidak berhenti sampai disitu, Park Jiman kemudian dituduh oleh kakak iparnya sendiri, suami dari sang kakak Park Geunryeong. Ia dituduh melakukan pembunuhan, meskipun pada akhirnya tidak terbukti dan suami dari sang kakak ditahan dipenjara akibat fitnahnya tersebut. Kasus ini sudah menunjukkan betapa retaknya tali persaudaraan anak-anak dari Park Chunghee.
ADVERTISEMENT
Tragedi yang terakhir tidak lain adalah penurunan Park Geunhye sebagai Presiden beberapa hari yang lalu. Dikatakan sebagai presiden boneka, Park Geunhye dituntut dengan berbagai macam dugaan termasuk korupsi dan penyalahgunaan kekuasaan. Kasus ini menambah daftar panjang tragedi keluarga kecil ini.
Untuk informasi tentang Korea, nantikan terus di Koreachobo!