Gugur sebagai Pahlawan Heroik, Ipda Auzar Dapat Kenaikan Pangkat Luar Biasa

Kriminologi.id
Kriminologi.id adalah media yang menyajikan pemberitaan tentang kejahatan dan gejalanya dari berbagai sisi secara jurnalistik. Follow akun kami ya...
Konten dari Pengguna
16 Mei 2018 18:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kriminologi.id tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Gugur sebagai Pahlawan Heroik, Ipda Auzar Dapat Kenaikan Pangkat Luar Biasa
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Personel Kepolisian bagian Direktorat Lalu Lintas polda riau, Ipda Auzar yang merupakan polisi yang gugur akibat serangat teror yang terjadi dan dilakukan oleh oknum terduga teroris mendapatkan kenaikan pangkat yang luar biasa menjadi Inspektur Satu Luar Biasa Anumerta.
ADVERTISEMENT
Jenazahnya saat ini telah dimakamkan di Kota Pekanbaru dengan upacara kehormatan Militer dan dihadiri oleh ratusan pelayaat, termasuk diantaranya Pelaksana Tugas Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim dan Wakapolda Riau Brigjen Pol Permadi.
Almarhum terlebih dahulu disalatkan di Masjid Alhamdulillah sebelum dimakamkan sekitar pukul 16.00 WIB.
"Semoga dharma bakti yang ditempuh almarhum bisa jadi suri teladan bagi kita, dan arwahnya diterima di sisi Allah SWT," kata Wakapolda Riau Brigjen Pol Permadi saat memimpin upacara pemakaman.
Ipda Anumerta Auzar merupakan seorang sosok yang religius. Dia dikenal sebagai seorang Ustaz yang memiliki pondok pesantren.
Direktur Lalu Lintas Polda Riau, Kombes Pol Rudi Syarifudin, mengatakan selama menjadi anggota Polri, Auzar yang memiliki gelar Haji itu aktif dalam berbagai kegiatan keagamaan dan sosial.
ADVERTISEMENT
Berita Lengkap : https://kriminologi.id/hard-news/terorisme/gugur-dalam-tugas-ipda-auzar-naik-pangkat-dan-dimakamkan-cara-militer