news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

5 Ruas Tol Terapkan Sistem Bayar Tol Tanpa Henti di 2023, Mana Saja?

30 November 2022 17:15 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hutama Karya siap menerapkan sistem bayar tol tanpa berhenti di jalan tol yang dikelolanya.  Foto: Hutama Karya
zoom-in-whitePerbesar
Hutama Karya siap menerapkan sistem bayar tol tanpa berhenti di jalan tol yang dikelolanya. Foto: Hutama Karya
ADVERTISEMENT
Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit mengungkapkan lima ruas tol di 2023 bakal terapkan sistem bayar tol tanpa henti atau multi-lane free flow (MLFF). Tiga berada di ruas tol Jabodetabek, satu di Bali, dan satu lainnya di Balikpapan.
ADVERTISEMENT
"Kita akan mulai dengan lima ruas, Jabodetabek, kemudian di Bali Mandara, dan satu lagi di Balikpapan-Samarinda. Pokoknya 3 di Jabodetabek," kata Danang kepada awak media di JCC Senayan, Rabu (30/11).
Danang memastikan tidak akan ada biaya tambahan ketika pengguna menggunakan metode pembayaran MLFF. Pembayaran 100 persen akan masuk ke kantong BUJT (Badan Usaha Jalan Tol).
"Setiap kendaraan yang lewat itu semua akan dibayarkan kepada badan usahanya," terang dia.
Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit saat ditemui awak media di JCC Senayan, Rabu (30/11). Foto: Ave Airiza/kumparan
"Kemudian yang jadi isu adalah pemerintah dengan PT Roatex Indonesia Toll System (RITS), dia harus menanggung semua. Kemudian dia harus meminta pembayaran service fee kepada BUJT," jelas Danang.
Sistem transaksi nontunai berbasis MLFF menjadi salah satu inovasi baru melalui sistem pembayaran nirsentuh dengan mengedepankan efisiensi, efektivitas, aman, dan nyaman dalam penerapan sistem pembayaran jalan tol di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Sistem MLFF ini menggunakan teknologi Global Navigation Satellite System (GNSS) dan melakukan transaksi melalui aplikasi khusus jalan tol di ponsel pintar atau smartphone.
Selanjutnya GPS akan menentukan lokasi yang ditentukan oleh satelit dan proses map-matching akan berjalan di central system. Saat kendaraan keluar tol dan proses map-matching berakhir, sistem kemudian akan melakukan kalkulasi tarif.
Dengan adanya penerapan sistem ini pengendara tidak lagi perlu berhenti dan kendaraan dapat terus berjalan seperti biasa, sehingga tidak ada lagi antrean pada gerbang tol dan mempersingkat waktu tempuh dan efisien.