Adhi Karya dan INKA Selidiki Penyebab Tabrakan LRT Jabodebek

25 Oktober 2021 15:56 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tabrakan LRT Cibubur di ruas Munjul Jakarta Timur, Senin, 25/10/2021. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Tabrakan LRT Cibubur di ruas Munjul Jakarta Timur, Senin, 25/10/2021. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Kereta LRT Jabodebek tabrakan di kawasan Munjul, Jakarta Timur, Senin (25/10). Tabrakan LRT Jabodebek itu terjadi ketika uji coba sarana transportasi tersebut.
ADVERTISEMENT
Corporate Secretary PT Adhi Karya, Farid Budiyanto, mengungkapkan saat ini kejadian tersebut masih didalami untuk mengetahui penyebabnya. “Kami sedang dalami kejadian di lapangan dengan teman-teman dari INKA,” kata Farid kepada kumparan, Senin (25/10).
Farid belum bisa membeberkan detail mengenai kejadian tersebut. Ia memastikan akan memberikan kabar kalau sudah ada perkembangan terbaru.
Petugas berada di lokasi tabrakan LRT di Jakarta Timur. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Menurut Farid, Adhi Karya memang penyedia prasarana berupa jalur dan pengerjaan konstruksi LRT Jabodebek. Sedangkan pengoperasian dan uji coba kereta menjadi ranah INKA dan PT KAI.
"Saat ini kami masih mencari informasi lengkapnya, mengingat uji coba kereta merupakan ranah INKA dan KAI sedangkan Adhi Karya sebagai penyedia prasarana," imbuhnya.
Sementara itu, manajemen INKA dan KAI saat dihubungi juga belum memberikan keterangan mengenai kecelakaan tersebut. Sehingga belum diketahui penyebab pasti dari insiden kereta yang masih tahap uji coba tersebut.
ADVERTISEMENT
Saat ini satu unit Damkar dari rescue sektor Cipayung juga sedang berada di lokasi kecelakaan kereta LRT Jabodebek.