Awal Tahun, APBN Surplus Rp 90,8 T

22 Februari 2023 9:32 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Keuangan, Sri Mulyani dalam Bincang APBN 2023 di Gedung BKF Kementerian Keuangan, Jumat (28/10). Foto: Ave Airiza Gunanto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Keuangan, Sri Mulyani dalam Bincang APBN 2023 di Gedung BKF Kementerian Keuangan, Jumat (28/10). Foto: Ave Airiza Gunanto/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) di awal tahun 2023 menunjukkan surplus senilai Rp 90,8 triliun atau setara dengan 0,43 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB).
ADVERTISEMENT
"APBN pada bulan pertama mengalami surplus Rp 90,8 triliun atau 0,43 persen dari PDB dan untuk keseimbangan primer bahkan surplus Rp 113,9 triliun," kata Menteri Keuangan Sri Mulyani dalam konferensi pers APBN KiTa, Rabu (22/2).
"Ini adalah pada bulan Januari, kinerja ini diperoleh dari konteks kondisi ekonomi global dan Indonesia," sambungnya
Bendahara negara tersebut merinci, pendapatan negara naik 48,1 persen atau senilai Rp 232,3 triliun. Kemudian, secara keseluruhan belanja negara juga tumbuh Rp 141,4 triliun atau tumbuh 11,2 persen.
"Ini mencerminkan Indonesia yang terus optimis namun waspada," tegasnya.