BCA Pastikan Proses Akuisisi Bank Kecil Rampung Tahun Ini

15 Januari 2019 14:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja. (Foto: Selfy Sandra Momongan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja. (Foto: Selfy Sandra Momongan/kumparan)
ADVERTISEMENT
PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) memastikan proses akuisisi bank kecil bakal selesai tahun ini. Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja menegaskan saat ini prosesnya berjalan baik dan dipastikan tak akan molor lagi.
ADVERTISEMENT
“Tahun ini harus jadi jangan ditanya kapan, susah. Enggak (molor) lah, harus tahun ini,” ungkap Jahja di The Ritz Carlton, Jakarta, Selasa (15/1).
Meski demikian, Jahja enggan berkomentar lebih banyak sebab proses tersebut tengah berjalan.
“Nanti deh saya enggak mau ngomong akuisisi dulu, sudah ada komitmen soalnya nanti pasar jadi enggak tenang,” lanjutnya.
ATM BCA (Ilustrasi) (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
ATM BCA (Ilustrasi) (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
Jahja hanya menegaskan bahwa sejauh ini baru ada satu bank kecil yang sudah siap. Namun Jahja menampik bahwa satu kandidat tersebut adalah PT Bank Harda Internasional Tbk (BBHI).
“Saya enggak bilang dua. Satu sudah siap. Dari awal juga saya bilang enggak (BBHI) saya enggak mau statement deh kalau akuisisi,” tandasnya.
Sebelumnya, memang telah beredar kabar bahwa BCA akan mengambil alih saham bank kecil. Dua nama yang disebut-sebut adalah PT Bank Harda Internasional Tbk (BBHI) dan PT Bank Ganesha Tbk (BGTG).
ADVERTISEMENT