Buat Bisnis #NaikKeLaz, Ini Tips Gaet Pembeli Jelang Lebaran

25 April 2022 15:55 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tips menggaet pembeli untuk bisnis online menjelang Lebaran. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Tips menggaet pembeli untuk bisnis online menjelang Lebaran. Foto: Shutterstock
Bagi banyak pelaku bisnis, Ramadhan hingga Lebaran jadi momen tepat untuk mendapatkan keuntungan lebih tinggi. Ya, beberapa produk memang mengalami peningkatan penjualan yang cukup signifikan selama bulan puasa. Mulai dari makanan dan minuman, produk fashion, make up, hingga gadget dan perangkat elektronik.
Di sisi lain, persaingan pun kian ketat. Tidak cukup mengandalkan produk yang dijual, pelaku usaha perlu punya strategi tepat untuk menggaet konsumen agar 'cuan' dan bisnis jadi naik kelas, tak hanya saat momen Ramadhan dan Lebaran, namun juga setelahnya.
Lantas, apa yang harus dilakukan untuk menggaet pelanggan di tengah ketatnya persaingan usaha? Berikut kumparan berikan lima tips yang bisa diterapkan agar produk Anda semakin dilirik.
Manfaatkan momen
Buat konten-konten spesial Ramadhan yang unik dan semenarik mungkin di media sosial untuk meningkatkan engagement ke followers. Foto: Shutterstock
Momen Ramadhan hingga Lebaran adalah saat yang tepat untuk memaksimalkan promosi produk jualan. Selain meluncurkan diskon spesial, Anda bisa membuat konten-konten spesial Ramadhan yang unik dan semenarik mungkin di media sosial untuk meningkatkan engagement ke followers.
Misalnya bila Anda menjual produk makanan, bisa fokus membuat konten seputar resep atau tips menyiapkan sajian Ramadhan dan Lebaran. Atau bagi yang berkecimpung di bisnis fashion, bisa membuat konten seputar OOTD atau tips padu padan pakaian.
Tonjolkan keunikan produk
Setiap bisnis harus memiliki Unique Selling Point (USP). Foto: Shutterstock
Setiap bisnis harus memiliki sesuatu yang membedakan produknya dengan para pesaing lainnya, atau disebut juga dengan Unique Selling Point (USP). Meski banyak yang menjual produk serupa dengan kita, adanya USP akan membuat produk kita terlihat lebih spesial.
USP ini berkaitan dengan keunggulan yang tidak dimiliki kompetitor. Misalnya produk Anda memiliki kualitas tinggi namun dibanderol dengan harga terjangkau, kemasan yang unik, pelayanan yang ramah dan interaktif, atau ciri khas lainnya pada produk yang akan selalu diingat pelanggan.
Gunakan foto yang menarik
Foto produk harus menarik, jelas, dan diambil dari beberapa angle. Foto: Shutterstock
Saat ini, banyak orang yang memilih berbelanja secara online melalui e-commerce karena lebih praktis, cepat, dan tidak menyita banyak waktu. Jadi tidak dipungkiri, foto produk yang menarik menjadi hal penting agar calon konsumen tertarik dengan produk kita.
Karena itu, foto produk harus menarik, jelas, dan diambil dari beberapa angle. Anda bisa menggunakan properti pendukung agar foto terlihat menarik. Lalu usahakan memakai latar belakang berwarna putih agar produk terlihat lebih jelas dan tajam.
Sebar promo spesial
Selain memberikan diskon, Anda juga bisa menawarkan promo lain misalnya buy 1 get 1 atau paket bundling. Foto: Shutterstock
Menyebar promo berupa potongan harga masih menjadi salah satu cara efektif untuk menggaet pelanggan. Selain memberikan diskon, Anda juga bisa menawarkan promo lain, misalnya buy 1 get 1 alias beli satu gratis satu.
Strategi berikutnya yang bisa Anda lakukan adalah membuat paket bundling khusus Ramadhan yang terdiri dari beberapa produk. Jangan lupa berikan harga spesial atau free gift setiap pembelian produk bundling agar calon konsumen semakin tertarik membeli.
Manfaatkan fitur-fitur di e-commerce
Jangan lupa manfaatkan fitur-fitur yang disediakan khusus untuk seller di e-commerce. Sebab fitur yang tersedia di e-commerce ini bisa membuat produk Anda lebih dikenal konsumen, bahkan dipromosikan ke pasar yang lebih luas.
Seperti di Lazada yang bisa bikin bisnismu #NaikKelaz! Ya, seller bisa #NaikKeLaz untuk mencapai berbagai tingkatan tahapan bisnis, karena Lazada selalu memberikan dorongan positif bagi penjual untuk mengembangkan bisnis agar lebih tumbuh dan maju dari sebelumnya.
Bisnis #NaikKelaz di Lazada. Foto: Dok. Lazada
Selain itu, kenapa harus menjadi seller di Lazada?
1. Mudah
Proses pendaftaran menjadi seller sangat mudah, hanya dengan KTP. Setelah itu seller bisa langsung berjualan dari mana dan kapan saja. Menariknya lagi, setiap seller baru akan mendapatkan Paket Jualan #NaikKeLaz, yang meliputi Ekstra trafik di toko dan Subsidi Ongkos Kirim hingga Rp 1,5 juta, promosi mingguan, dan gratis fitur COD aktif se-Indonesia.
Sambil merintis usaha, seller Lazada juga akan mendapatkan bimbingan atau pendampingan intensif selama 90 hari. Program ini bertujuan agar seller semakin siap dan mantap mengembangkan bisnisnya.
2. Menarik
Sebagai e-commerce terbesar di Asia Tenggara, produk Anda punya kesempatan besar untuk dilihat lebih banyak calon pembeli. Tidak perlu khawatir karena Anda bisa berjualan tanpa harus memberikan komisi kepada Lazada, tanpa penalti, dan tanpa ongkos kirim, sehingga keuntungan penjualan bisa lebih maksimal.
Apalagi Lazada juga memiliki banyak Mega Promosi di sepanjang tahun. Mulai dari ajang bulanan, ajang tahunan seperti Festival Ulang Tahun, hingga pesta HARBOLNAS. Dan semua ini bisa anda ikuti tanpa dipungut biaya
3. Lebih Baik
Melalui fitur unggulan Lazada, seller dapat meningkatkan penjualan secara lebih optimal. Salah satunya mendapatkan pelatihan terbaru Lazada melalui Lazada University. Di sini, seller bisa belajar berbagai tutorial, video, dan webinar tentang berbagai topik untuk meningkatkan penjualan.
Yuk, buka toko di Lazada sekarang dan siap-siap bisnismu #NaikKeLaz. Selamat berjualan!
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Lazada