CEO Jouska, Aakar Abyasa, Minta Maaf ke Klien via Email

3 Agustus 2020 18:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Jouska. Foto: Melly Meiliani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Jouska. Foto: Melly Meiliani/kumparan
ADVERTISEMENT
CEO PT Jouska Finansial Indonesia, Aakar Abyasa Fidzuno, menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pihak yang merasa dirugikan atas kegiatan yang dilakukan perusahaannya.
ADVERTISEMENT
Dalam keterangan pers terbarunya, Senin (3/8), Aakar mengaku sama sekali tak menduga adanya polemik yang terjadi dalam beberapa pekan terakhir.
Aakar menegaskan berkomitmen dan bertanggung jawab untuk menyelesaikan masalah atas kerugian portfolio investasi saham yang dialami para klien Jouska.
Permintaan maaf tersebut disampaikan Aakar melalui email yang dikirimkan hari ini kepada seluruh klien sebagai Surat Permohonan Maaf dan Komitmen Terbuka.
Adapun pengiriman surat kepada klien ini juga telah diinformasikan kepada Satgas Waspada Investasi OJK dan Asosiasi Perencana Keuangan Independen (Independent Financial Planner Club/IFPC).
"Pertama-tama, saya dengan ini memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada para klien atas kerugian yang dialami bersama pada portfolio investasi masing-masing, khususnya sehubungan dengan transaksi investasi saham. Saya menyadari adanya ketidaknyamanan yang dialami para klien sehubungan dengan hal tersebut," tulis Aakar dalam keterangan tertulis yang diterima kumparan, Senin (3/8).
ADVERTISEMENT
Aakar mengatakan pihaknya berniat dengan sungguh-sungguh untuk mencari solusi atas permasalahan yang terjadi dengan para klien.
Founder Jouska, Aakar Abyasa Fidzuno. Foto: Elsa Toruan/kumparan
Selain itu, Aakar menyampaikan permohonan maaf kepada para pemegang saham, pihak manajemen, dewan komisaris, dan seluruh karyawan Jouska yang merugikan secara moril dan materil terkait polemik yang terjadi, baik melalui media massa, media internet, email, pos, ataupun Whatsapp.
"Saya memahami bahwa hal tersebut pun berpengaruh buruk kepada nama baik Jouska yang selama ini telah kita bangun bersama-sama dan yang telah dipercaya para klien bahkan masyarakat Indonesia secara luas," ujarnya.
Aakar juga mengimbau para klien dan masyarakat, tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang sengaja dilakukan untuk menjatuhkan nama baik dan yang menghambat itikad baik Jouska untuk menangani keluhan para klien.
ADVERTISEMENT
"Kami mohon pengertian dan kerjasamanya agar kami dapat menyelesaikan kewajiban-kewajiban kami dalam suasana yang kondusif, sesuai yang diamanatkan oleh Satgas Waspada Investasi. Kami juga mohon pengertiannya apabila kami tidak dapat menanggapi isu-isu negatif yang beredar, termasuk yang berkaitan dengan kehidupan pribadi dan privacy, demi kelancaran penyelesaian keluhan para klien kepada kami," tandasnya.