Dear Muslim yang Soleh, Bayar Zakat Kini Makin Mudah Bisa Lewat OVO

15 Desember 2020 10:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi bayar zakat online. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bayar zakat online. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
ADVERTISEMENT
Badan Amil Zakat Nasional atau BAZNAS telah mengikat kerja sama dengan PT Visionet Internasional selaku pengelola dompet digital OVO. Dari kerja sama yang telah berjalan itu, BAZNAS menetapkan OVO sebagai peraih penghargaan Mitra Pengumpulan Zakat melalui Financial Technology Terbaik pada acara BAZNAS Award 2020.
ADVERTISEMENT
BAZNAS dan OVO mulai menjalin kolaborasi sejak tahun 2018 lalu. Program pertama hasil kerja sama BAZNAS dan OVO adalah ‘Kurban Berdayakan Desa’, yang diluncurkan untuk menyambut Idul Adha 2018. Saat itu, OVO menjadi salah satu platform pembayaran bagi masyarakat yang ingin ikut dalam program tersebut.
Setelahnya, OVO membuat QR Code Zakat guna memudahkan dan mempercepat para pembayar zakat yang ingin menyalurkan zakatnya lewat BAZNAS.
"Pemberian penghargaan adalah untuk mendorong optimalisasi dan profesionalisme pengelolaan zakat nasional, serta kreativitas dan inovasi kerja dalam mewujudkan kebangkitan zakat nasional," kata Ketua BAZNAS RI, Prof. Bambang Sudibyo, melalui keterangan resmi, Selasa (15/12).
Ilustrasi dompet digital OVO. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Kolaborasi BAZNAS dan OVO ini semakin memperkuat program mewujudkan cashless society di Indonesia, termasuk mempermudah para pembayar zakat menyalurkan zakat mereka secara digital.
ADVERTISEMENT
Head of Corporate Communications OVO, Harumi Supit, menilai penghargaan ini tentunya tidak lepas dari dukungan pengguna, merchant serta mitra strategis OVO.
“Sebagai salah satu mitra strategis BAZNAS, OVO senantiasa ikut serta dalam program-program bantuan baik yang sifatnya reguler seperti zakat, infak, dan sedekah, maupun bantuan-bantuan kemanusiaan. Selain itu, OVO bersama BAZNAS juga terus mengembangkan program-program yang berguna untuk kemaslahatan umat," ujarnya.
OVO merupakan platform pembayaran digital, rewards dan layanan finansial terkemuka di Indonesia. Kini, OVO telah hadir di 115 juta perangkat dan bisa digunakan untuk mengakses pembayaran, transfer, top up dan tarik dana, serta manajemen aset dan investasi.
OVO telah diterima di lebih dari 405 kota di Indonesia dan kami berkomitmen untuk membangun perusahaan pembayaran dan teknologi finansial terbesar di Indonesia.
ADVERTISEMENT