Digital Lounge Bukti CIMB Niaga Ingin Green Banking

26 September 2019 15:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peresmian Digital Lounge CIMB Niaga, Kamis (26/9/2019). Foto: Elsa Toruan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Peresmian Digital Lounge CIMB Niaga, Kamis (26/9/2019). Foto: Elsa Toruan/kumparan
ADVERTISEMENT
PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) baru saja meresmikan digital lounge berbasis residensial di Kemang, Jakarta Selatan. Secara total, sudah ada 30 gerai digital lounge CIMB Niaga yang tersebar di sejumlah wilayah.
ADVERTISEMENT
Adanya digital lounge ini, disebut sebagai bukti bahwa perseroan serius dalam menerapkan green banking.
Direktur Konsumer CIMB Niaga Lani Dermawan mengatakan, dengan adanya digital lounge, seluruh transaksi perbankan yang menggunakan kertas akan berkurang.
“Kalau kita print brosur, satu orang bisa sampai 70 lembar. Itu dibuang. Ini makanya penghematan sekaligus untuk lingkungan. Kita mengurangi ini sebagai bagian dari green banking,” katanya saat ditemui di Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (25/9).
Selain itu, Lana mengungkapkan, pihaknya mampu melakukan penghematan biaya operasional hingga 35 persen dengan hadirnya digital lounge. Padahal, lanjutnya, pembuatan digital lounge hampir sama dengan kantor cabang.
“Biaya membangun digital lounge dan kantor cabang pun hampir sama. Tidak lebih mahal karena sekarang ini teknologi canggih di kalangan masyarakat kan mudah didapat,” tambahnya.
Peresmian Digital Lounge CIMB Niaga, Kamis (26/9/2019). Foto: Elsa Toruan/kumparan
Karenanya, hingga akhir tahun, perseroan menargetkan bisa membangun sebanyak 5 unit digital lounge lagi. Dua di antaranya akan hadir di sejumlah kampus seperti Universitas Indonesia (UI) dan Universitas Gajah Mada (UGM).
ADVERTISEMENT
Pengembangan digital lounge ini juga diharapkan mendorong keakuratan dalam operasional. Dengan teknologi dan mesin, diharapkan kesalahan kecil seperti tanda tangan hingga penulisan nama dapat ditekan.
“Karena di sini kita sudah sediakan mesin yang nanti kalau nasabah misalnya mau buka tabungan baru, mereka tinggal masukkan nomor e-KTP. Kami sudah connect langsung ke Disdukcapil. Jadi otomatis, crosscheck nya lebih mudah,” tambahnya.
CIMB Niaga telah memiliki 30 Digital Lounge yang terdiri 24 di mal, 2 di perkantoran, 3 di kampus dan 1 kawasan residensial. Sementara total cabang CIMB Niaga hingga saat ini telah mencapai 400 unit.