Diguyur Dana Asing Rp 126 M, IHSG Kembali ke Level 6.100

7 Juni 2018 16:35 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi IHSG (Foto: Muhammad Faisal Nu'man/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi IHSG (Foto: Muhammad Faisal Nu'man/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir di teritori positif menutup perdagangan sore ini. Saham-saham agrikultur menjadi penggerak indeks menuju zona hijau.
ADVERTISEMENT
Pada perdagangan Kamis (7/6), IHSG ditutup menguat 36,985 poin (0,61%) ke 6.106,698. Sementara indeks LQ45 ditutup naik 7,031 poin (0,73%) ke 976.486.
Seluruh indeks sektoral menguat. Penguatan paling tajam terjadi di sektor agrikultur yang naik 1,60%.
Sebanyak 234 saham naik, 155 saham turun, dan 105 saham stagnan. Frekuensi saham ditransaksikan sebanyak 401.264 kali dengan total volume perdagangan sebanyak 9,735 miliar saham senilai Rp 8,578 triliun. Dana asing masuk tercatat Rp 126,860 miliar. Sementara kapitalisasi pasar mencapai Rp 6.859,591 triliun.
Saham-saham penggerak indeks sore ini di antaranya Intikeramik Alamas (IKAI) naik 110 poin (25,00%) ke 550, Indomobil Sukses (IMAS) naik 380 poin (10,33%) ke 4.060, Medco Energi International (MEDC) naik 55 poin (4,89%) ke 1.180, Indika Energy (INDY) naik 160 poin (4,07%) ke 4.090, dan Bank Rakyat Indonesia (BBRI) naik 120 poin (3,81%) ke 3.270.
IHSG ditutup melemah (Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
zoom-in-whitePerbesar
IHSG ditutup melemah (Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
Sementara di pasar valuta asing, dolar Amerika Serikat (AS) menguat terhadap rupiah. Mengutip data perdagangan Reuters, dolar AS sore ini bertengger di posisi Rp 13.865 atau menguat dibandingkan pembukaan pagi tadi di Rp 13.850.
ADVERTISEMENT
Berikut Kondisi Bursa Saham Asia Sore Ini:
- Indeks Nikkei 225 di Jepang naik 197,53 poin (0,87%) ke 22.823,26
- Indeks Hang Seng di Hong Kong naik 253,53 poin (0,81%) ke 31.512,63
- Indeks SSE Composite di China turun 6,20 poin (0,20%) ke 3.108,97
- Indeks Straits Times di Singapura naik 5,27 poin (0,15%) ke 3.473,08