Dirjen Pajak: Sistem Digital Ampuh Cegah Korupsi

6 Desember 2018 10:36 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Direktur Jenderal Pajak Robert Pakpahan. (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Direktur Jenderal Pajak Robert Pakpahan. (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
ADVERTISEMENT
Sistem digital yang terintegrasi secara andal dinilai mampu melakukan deteksi dan pencegahan dalam tindakan korupsi.
ADVERTISEMENT
Direktur Jenderal Pajak Robert Pakpahan mengatakan, sistem itulah yang kini tengah dioptimalkan untuk menjadikan DJP lembaga pemerintahan yang bersih.
“Membangun sistem andal sehingga korupsi sulit dilakukan. Data driven harusnya andal meningkatkan kepatuhan karena semua dalam sistem,” katanya di sambutan acara penutupan Hari Anti Korupsi Sedunia di Kantor DJP, Jakarta, Kamis (6/12).
Layanan Cek Pajak Kendaraan Bermotor (Foto: Alfons Yoshio/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Layanan Cek Pajak Kendaraan Bermotor (Foto: Alfons Yoshio/kumparan)
Robert melanjutkan, dampak dari sistem digital yang terintegrasi secara mumpuni bisa meningkatkan transparansi secara administrasi kerja.
Tak hanya itu, Ia juga menegaskan, budaya pengawasan dan pemeriksaan dilakukan langsung dalam sehari-hari. Termasuk juga, teladan yang baik dari pimpinan serta masing-masing individu untuk pencegahan korupsi.
“Pencegahan korupsi bukan hanya tanggung jawab dan komitmen seluruh pimpinan dan unit kerja eselon 3, kabid, direktur sampai dirjen, tapi semunya,” tandasnya.
ADVERTISEMENT