Emiten PFYA Akuisisi 100 Persen Saham Ethica Industri Farmasi Senilai Rp 163,4 M

4 Agustus 2022 13:44 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pyridam Farma Resmi Akuisisi PT Ethica Industri Farmasi. Foto: Pyridam Farma
zoom-in-whitePerbesar
Pyridam Farma Resmi Akuisisi PT Ethica Industri Farmasi. Foto: Pyridam Farma
ADVERTISEMENT
Emiten farmasi, PT Pyridam Farma Tbk (PYFA), telah resmi menyelesaikan transaksi akuisisi 100 persen saham, baik secara langsung maupun tidak langsung atas PT Ethica Industri Farmasi yang semula dimiliki oleh yang Fresenius Kabi AG dan Fresenius Kabi Deutschland GmbH. Penyelesaian transaksi akuisisi saham PT Ethica Industri Farmasi telah dilakukan dengan nominal Rp 163,45 Miliar.
ADVERTISEMENT
“Akuisisi PT Ethica Industri Farmasi ini terjadi sebagai bukti nyata inovasi yang kami terus lakukan dengan menambahkan segmen produk baru di bidang injeksi dalam rangkaian produk yang dimiliki Pyridam Farma. Kami berharap dengan adanya akuisisi ini semakin memperkuat posisi Pyridam Farma di bidang healthcare Indonesia,” ujar Presiden Direktur PT. Pyridam Farma Tbk (PYFA) Lee Yan Gwan dalam keterangan tertulis, dikutip Kamis (4/8).
Kedepannya, Lee mengatakan Pyridam Farma akan terus berinovasi menghadirkan produk berkualitas melalui kerja sama strategis dengan berbagai industri dalam upaya memajukan industri healthcare Indonesia dan membantu memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia.
Mengutip keterbukaan informasi BEI dijelaskan, kepemilikan Pyridam Farma dalam PT Ethica Industri Farmasi secara langsung menjadi sebesar 99,999 dan secara tidak langsung menjadi sebesar 100 persen melalui pembelian saham dalam PT Ethica Industri Farmasi sebesar 0,001 persen.
ADVERTISEMENT