Emiten Ritel Gadget, ERAA Sebar Dividen Rp 219 Miliar

25 Mei 2021 17:16 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Manajemen Google, Erajaya, dan Tokopedia meluncurkan speaker pintar Google Nest Mini di Indonesia. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Manajemen Google, Erajaya, dan Tokopedia meluncurkan speaker pintar Google Nest Mini di Indonesia. Foto: Bianda Ludwianto/kumparan
ADVERTISEMENT
Perusahaan ritel yang menjual elektronik seperti gadget, PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) membagikan dividen Rp 219,40 miliar untuk tahun buku 2020. Perusahaan mencatatkan tren perbaikan kinerja di tengah pandemi COVID-19.
ADVERTISEMENT
Vice President Director Erajaya, Joy Wahjudi mencatat, laba bersih perseroan sepanjang tahun lalu sebesar Rp 612 miliar. Total laba bersih tersebut mengalami kenaikan sekitar 107,4 persen dibanding periode sama pada tahun sebelumnya Rp 295 miliar.
“Pembagian dividen tunai sebesar Rp 13,8 setiap saham atau seluruhnya sebesar Rp 219,40 miliar,” katanya dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) virtual, Senin (25/5).
Perusahaan dengan kode emiten ERAA ini sempat tertatih-tatih pada awal pandemi. Berdasarkan paparan virtual, perusahaan bahkan sempat menutup sekitar 300 toko pada bulan April 2020, pada saat itu memang terdapat sejumlah kebijakan ketat dari pemerintah dan perubahan kegiatan di luar dari masyarakat.
Hasil Kamera Smartphone Xiaomi Poco X3 Pro Foto: Kevin S. Kurnianto/kumparan
Akhirnya pertokoan kembali dibuka pada pertengahan Juni 2020. Hal ini seiring dengan pemulihan kinerja bisnis ERAA. Sementara itu, kondisi terbaru, sepanjang kuartal I tahun 2021 pendapatan ERAA mengalami peningkatan sebesar 38,96 persen menjadi Rp10,85 triliun dibandingkan dengan kuartal I tahun 2020 sebesar Rp7,81 triliun.
ADVERTISEMENT
Sampai dengan kuartal I tahun 2021, Perseroan memiliki 88 titik distribusi dan 1.075 owned ritel outlet. Selain itu, Perseroan juga memiliki kerja sama dengan kurang lebih 62.000 toko ritel pihak ketiga.