Erick Thohir Panggil Para Pejabat Kementerian BUMN yang Baru Dicopot

19 November 2019 11:11 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari
zoom-in-whitePerbesar
Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari
ADVERTISEMENT
Menteri BUMN Erick Thohir pagi ini memanggil para pejabat eselon I Kementerian BUMN yang baru saja diberhentikan. Selain itu, Erick juga memanggil beberapa direksi BUMN, di antaranya Dirut PT Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC) Aas Asikin Idat dan Dirut PT Pegadaian (Persero) Kuswiyoto.
ADVERTISEMENT
Pantauan kumparan, Mantan Deputi Bidang Usaha Pertambangan, Energi, Industri Strategis, dan Media Kementerian BUMN, Fajar Harry Sampurno tampak memasuki Gedung Kementerian BUMN sekitar pukul 10.40 WIB.
“Nanti ya,” ujar Fajar lantas melenggang menuju lift di Kementerian BUMN, Jakarta, Selasa (19/11).
Direktur Utama Pegadaian Kuswiyoto dan Dirut PT Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC) Aas Asikin Idat juga tampak memasuki gedung BUMN. Namun, keduanya masih enggan memberi berkomentar.
Sebelumnya diberitakan, Erick Thohir resmi memberhentikan seluruh pejabat eselon I baik deputi hingga sekretaris kementerian (Sesmen). Erick beralasan pemberhentian seluruh pejabat eselon I adalah untuk memangkas birokrasi di Kementerian BUMN. Hal ini sudah sejalan dengan perintah dari Presiden Joko Widodo.
"Alhamdulillah, saya dan kedua Wakil Menteri sudah bertemu dengan semua Pejabat Eselon I secara langsung dan menjelaskan mengenai restrukturisasi ini. Sebetulnya hal ini adalah bagian dari Tour of Duty dari korporasi mengerti mengenai birokrasi, seperti Pak Kartika dan Pak Budi Sadikin. Begitu juga dari birokrasi harus mengerti permasalahan di korporasi, seperti yang dijalankan hari ini," ujar Erick.
ADVERTISEMENT
Setelah melakukan pemberhentian ini, Erick Thohir akan membentuk tim yang kuat untuk mengelola aset BUMN yang jumlah sangat besar. Erick bilang tim tersebut akan diisi bukan hanya oleh orang yang cerdas tetapi juga memiliki akhlak yang baik.