news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Erick Thohir Rombak Direksi BRI dan Mandiri, BNI Tunggu Giliran

20 Februari 2020 9:11 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang teller PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk menghitung uang pecahan Rp100 ribu di Kantor Pusat BNI, Jakarta, Kamis (19/12/2019). Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
zoom-in-whitePerbesar
Seorang teller PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk menghitung uang pecahan Rp100 ribu di Kantor Pusat BNI, Jakarta, Kamis (19/12/2019). Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
ADVERTISEMENT
Dalam dua hari berturut-turut tepatnya Selasa (18/2) dan Rabu (19/2), terjadi perombakan komisaris dan direksi di PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI).
ADVERTISEMENT
BRI menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada Selasa (18/2). Dari hasil RUPST tersebut para pemegang saham menyetujui adanya perombakan komisaris dan pergantian satu direksi. Salah satunya, menyetujui pengangkatan Kartiko Wirdjoatmodjo sebagai komisaris utama, menggantikan Andrinof A. Chaniago.
Esoknya, BMRI juga menggelar RUPST. Di antara keputusan yang diambil dalam rapat tersebut adalah pergantian sejumlah posisi di dewan komisaris dan dewan direksi.
Rapat menyetujui pengangkatan Hery Gunardi menjadi Wakil Direktur Utama menggantikan Sulaiman Arif Arianto yang telah habis masa jabatannya. Adapun Aquarius Rudianto diangkat menjadi Direktur Bisnis dan Jaringan.
RUPST juga menyepakati penunjukan M. Chatib Basri sebagai Komisaris Utama menggantikan Kartika Wirjoatmodjo yang menjadi Komisaris Utama BRI. Selain itu, pemegang saham juga setuju mengangkat Andrinof Chaniago, Nawal Nely, Faried Utomo, Arif Budimanta, Boedi Armanto dan Loeke Larasati Agoestina dalam jajaran Dewan Komisaris Perseroan.
com-BNI. Foto: Shutterstock
Jika tak ada aral melintang, hari ini, Kamis (20/2), BNI akan mengadakan RUPST. Dalam keterbukaan informasi perseroan, RUPST BBNI bakal membahas enam mata acara. Antara lain yaitu melakukan perubahan susunan pengurus perusahaan, persetujuan rencana aksi perusahaan atau recovery plan, penetapan remunerasi tahun buku 2020 serta tantiem tahun buku 2019 bagi Direksi dan Dewan Komisaris perseroan.
ADVERTISEMENT
Menariknya, Ari Kuncoro, Komisaris Utama BNI telah diangkat sebagai Wakil Komisaris Utama BRI dalam RUPST pada Selasa (18/2) lalu. Artinya jabatan Komisaris Utama BNI saat ini kosong. Tentunya penggantinya akan diputuskan pada rapat hari ini.