Harga Komoditas Kompak Turun, Minyak Mentah Merosot 4,9 Persen

4 September 2024 8:12 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi minyak mentah. Foto: Alexander Knyazhinsky/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi minyak mentah. Foto: Alexander Knyazhinsky/Shutterstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Harga minyak mentah turun hampir 5 persen pada hari Selasa (3/9) ke level terendah dalam hampir sembilan bulan. Penurunan harga minyak ini dipicu oleh adanya tanda-tanda kesepakatan untuk menyelesaikan perselisihan yang telah menghentikan produksi dan ekspor minyak mentah Libya.
ADVERTISEMENT
Mengutip Reuters, harga minyak mentah Brent ditutup turun USD 3,77 atau 4,9 persen menjadi USD 73,75 per barel. Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI), yang tidak ditutup pada hari Senin karena libur Hari Buruh AS, turun USD 3,21 atau 4,4 persen menjadi USD 70,34 per barel.

Batu Bara

Harga batu bara turun pada penutupan perdagangan Selasa kemarin. Menurut bursa ICE Newcastle (Australia), harga batu bara kontrak pengiriman September 2024 turun 1,90 persen menjadi USD 142,00 per ton.

CPO

Harga minyak kelapa sawit (crude palm oil/CPO) terpantau turun pada penutupan perdagangan Selasa. Menurut bursamalaysia.com, harga CPO kontrak September 2024 turun dari angka MYR 4,022 per ton menjadi 4,000 per ton.
ADVERTISEMENT

Nikel

Harga nikel juga terpantau turun pada penutupan perdagangan Selasa. Harga nikel berdasarkan London Metal Exchange (LME) ditutup turun 0,98 persen menjadi USD 16.462 per ton.

Timah

Harga timah terpantau turun pada penutupan perdagangan Selasa. Harga timah berdasarkan LME berakhir turun 2,04 persen menjadi USD 30.745 per ton.