Hari Ini, Jokowi Resmikan Tol Sragen-Ngawi Sepanjang 51 Km

28 November 2018 8:19 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jalan Tol Solo-Ngawi Segmen Sragen-Ngawi siap beroperasi. (Foto: Dok. Jasa Marga)
zoom-in-whitePerbesar
Jalan Tol Solo-Ngawi Segmen Sragen-Ngawi siap beroperasi. (Foto: Dok. Jasa Marga)
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini akan meresmikan Tol Solo-Ngawi segmen Sragen-Ngawi sepanjang 51 km yang dibangun Jasa Marga. Pada mudik Lebaran 2018, ruas tol itu telah dioperasikan secara fungsional.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya Tol Solo-Ngawi segmen Ngawi-Klitik sepanjang 4 km telah dioperasikan pada 30 Maret 2018. Sedangkan Tol Solo-Ngawi segmen Kartasura-Sragen sepanjang 35 km telah dioperasikan sejak 15 Juli 2018.
“Rencana peresmian oleh Presiden Jokowi hari ini pukul 09.00 WIB,” kata Sekretaris Perusahaan Jasa Marga, Agus Setiawan, kepada kumparan, Rabu (28/11).
Berdasarkan data Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), pembangunan Tol Solo-Ngawi secara keseluruhan memakan biaya investasi senilai Rp 5,14 triliun.
“Yang mengelola ruas tol ini adalah anak usaha Jasa Marga, PT Jasamarga Solo-Ngawi,” imbuhnya.
Sementara itu Kepala BPJT Kementerian PUPR, Herry Trisaputra Zuna, menambahkan setelah diresmikan oleh Presiden Jokowi, masyarakat yang melintas di Tol Sragen-Ngawi akan digratiskan selama beberapa pekan.
ADVERTISEMENT
“Ya seperti biasa digratiskan dulu, sosialisasi ke masyarakat. Tarifnya ya mengacu Rp 1.000 per km,” ujar Herry.