Jokowi: Jangan Ada yang Menghambat Investasi!

6 Januari 2021 12:47 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pakai Face Shield, Presiden Jokowi tinjau Pasar Pelayanan Publik di Banyuwangi. Foto: Muchlis Jr - Biro Setpres
zoom-in-whitePerbesar
Pakai Face Shield, Presiden Jokowi tinjau Pasar Pelayanan Publik di Banyuwangi. Foto: Muchlis Jr - Biro Setpres
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden Jokowi menekankan bahwa investasi menjadi salah satu kunci pemulihan akibat pandemi Covid-19. Menurut dia, pemulihan ekonomi tak bisa bergantung pada APBN.
ADVERTISEMENT
"Berkaitan dengan pemulihan ekonomi, kuncinya adalah di investasi karena APBN kita tidak memungkinkan untuk seluruh pembangunan ini di-cover dari anggaran APBN," kata Jokowi dalam rapat terbatas bersama para menteri hingga kepala daerah di Istana Negara, Jakarta, Rabu (6/1).
Oleh sebab itu, dia kembali menegaskan agar tak ada yang menghambat rencana investasi di Indonesia, baik di tingkat kementerian, lembaga atau pemerintah daerah sekaligus.
"Saya sampaikan agar jangan ada, baik itu kementerian dan pemerintah daerah yang menghambat adanya investasi, yang kita inginkan Kementerian, lembaga, pemerintah daerah itu memberikan pelayanan yang cepat yang baik kepada investasi," ujarnya.
Presiden Jokowi tinjau lokasi alternatif ibu kota di Bukit Soeharto, Jalan Tol Balikpapan-Samarinda, Kutai Kartanegara, Kalimantan TImur. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden/Rusman
Tak hanya itu, khusus untuk investasi dengan jumlah yang besar, Jokowi pun meminta agar diurus langsung para pemimpin daerah masing-masing.
ADVERTISEMENT
Sehingga, pemulihan ekonomi dari dampak pandemi Covid-19 pun bisa terealisasi dengan baik.
"Untuk investasi-investasi besar saya titip agar ditangani sendiri oleh para bapak ibu gubernur hingga betul-betul bisa direalisasikan di lapangan,"katanya.