Kemenaker Terima Data 1,25 Juta Penerima Subsidi Gaji Tahap II

19 Agustus 2021 16:37 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Buruh linting rokok beraktivitas di salah satu pabrik rokok di Blitar, Jawa Timur, Kamis (25/3/2021). Foto: Irfan Anshori/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Buruh linting rokok beraktivitas di salah satu pabrik rokok di Blitar, Jawa Timur, Kamis (25/3/2021). Foto: Irfan Anshori/Antara Foto
ADVERTISEMENT
BPJS Ketenagakerjaan atau BPJamsostek sudah menyerahkan data pekerja penerima bantuan subsidi upah (BSU) atau subsidi gaji tahap II, kepada Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker).
ADVERTISEMENT
Data yang diserahkan untuk tahap II ini yaitu untuk sebanyak 1,25 juta. Bila digabungkan dengan tahap pertama, total data yang sudah diserahkan BPJamsostek sudah sebanyak 2,25 juta pekerja.
Direktur Utama BPJamsostek, Anggoro Eko Cahyo, menjelaskan bahwa dari 1.000.200 data yang diserahkan, jumlah pekerja yang akhirnya menerima BSU tahap pertama yakni 947.669 pekerja.
Sebanyak 42.153 pekerja dinyatakan tidak lolos verifikasi karena tercatat sebagai penerima bantuan sosial. Kemudian sebanyak 10.378 lainnya gagal transfer karena rekening tidak valid.
"Penyerahan data BSU dilakukan bertahap guna memastikan penyaluran bantuan tepat sasaran, sekaligus meminimalisir kesalahan distribusi," tutur Anggoro dalam keterangan tertulis, Kamis (19/8).
BPJamsostek mengimbau agar pemberi kerja atau perusahaan segera menyampaikan kelengkapan data yang dibutuhkan. Mulai dari NIK, nama lengkap, tanggal lahir, alamat pemberi kerja, nama ibu kandung, nomor telepon hingga alamat email.
ADVERTISEMENT
"Kami harapkan proses penyaluran data secara segera selesai, sehingga seluruh pekerja yang terdampak mendapatkan dana BSU," sambungnya.