Kemendag Targetkan Surplus Neraca Perdagangan USD 53,4 Miliar di 2024

22 Februari 2024 11:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wamendag Jerry Sambuaga saat membuka 3rd OCTF Intelligent Technology Exhibition. Foto: Dok. Kemendag
zoom-in-whitePerbesar
Wamendag Jerry Sambuaga saat membuka 3rd OCTF Intelligent Technology Exhibition. Foto: Dok. Kemendag
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kementerian Perdagangan (Kemendag) menargetkan surplus neraca perdagangan Indonesia tahun 2024 mencapai USD 31,6 miliar sampai USD 53,4 miliar.
ADVERTISEMENT
Indonesia telah mencatatkan surplus 45 bulan berturut sejak Mei 2020, dan menjadi periode surplus terpanjang sejak 15 tahun terakhir. Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga, mengatakan hal itu akan tetap dipertahankan pemerintah.
"Ini jadi salah satu catatan kita. Tadi disampaikan juga, untuk target kita 2024 USD 31,6 sampai USD 53,4 miliar. Ini tahun 2024," kata Jerry saat konpers usai menutup Raker Kemendag 2024 di Padma Hotel, Semarang, Rabu (21/2).
Target tersebut mengacu pada realisasi surplus perdagangan Indonesia yang tak mencapai USD 40 miliar pada 2023. Saat ini, neraca perdagangan Indonesia surplus di angka USD 36,93 miliar.
"Di tahun 2023 surplus neraca perdagangan kita kan tidak sampai USD 40 miliar. Tentu itu mengacu pada hal yang kita capai di tahun lalu 2023. Jadi saya pikir sangat rasional kita mematok angka tersebut dengan asumsi bahwa kita mencapai angka lebih tinggi dari 2023," ujar Jerry.
ADVERTISEMENT
Realisasi surplus 2023 itu juga di bawah target Kemendag. Tahun 2023 semestinya target surplus yang ditetapkan Kemendag di angka USD 38,3 miliar sampai USD 38,5 miliar.
Bila diperhatikan, target surplus yang dipatok Kemendag 2024 lebih kecil dibanding target 2023, yakni USD 31,6 miliar. "Teman-teman kan tahu, lembaga internasional seperti IMF kan memprediksi ada keterlambatan ekonomi global. Bahkan ada beberapa yang sebutkan itu pertumbuhannya sekitar 3,7 persen," kata Jerry.