Ketua OJK Prediksi IHSG Tahun Depan Bisa Sentuh Level 7.000

28 Desember 2018 20:09 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi IHSG. (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi IHSG. (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
ADVERTISEMENT
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan bergerak pada level 6.500 sampai dengan 7.000 pada tahun 2019. Hal itu ditegaskan oleh Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso saat ditemui di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI).
ADVERTISEMENT
Keyakinan Wimboh antara lain dipicu oleh semakin banyaknya emiten yang tercatat di BEI dan bertambahnya instrumen investasi di pasar modal. Ini akan memberikan pilihan investasi yang semakin beragam bagi para investor.
“IHSG bisa menyentuh di atas 6.500 sampai 7.000. Kita coba stimulasi dengan banyaknya emiten, instrumen diperbanyak sehingga investor prioritasnya makin banyak nanti,” kata Wimboh saat ditemui di Gedung BEI, Kawasan SCBD, Jakarta, Jumat (28/12).
Ketua Dewan Komisaris Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Wimboh Santoso memberikan paparan tutup tahun 2018 di Gedung OJK, Jakarta, Rabu (19/12). (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Dewan Komisaris Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Wimboh Santoso memberikan paparan tutup tahun 2018 di Gedung OJK, Jakarta, Rabu (19/12). (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
Adapun jumlah emiten baru selama tahun 2018 mencapai 57 perusahaan. Capaian ini lebih tinggi dibandingkan dengan target yang dicanangkan oleh manajemen BEI, yakni sebanyak 35 emiten.
Sementara itu, untuk tahun 2019, target perusahaan yang melakukan IPO (Initial Public Offering) sebanyak 35 perusahaan.
ADVERTISEMENT
Sebagai informasi, pada saat penutupan perdagangan hari ini, IHSG menguat 3,856 poin atau 0,06 persen menjadi 6.194,499 dibandingkan dengan penutupan pada hari Kamis (27/12), yakni sekitar 6.190,64.
Sedangkan, jika pergerakan IHSG sepanjang 2018 dibandingkan dengan tahun 2017, IHSG tercatat turun sebesar 161,15 poin atau 2,53 persen. Pada penutupan perdagangan 29 Desember 2017 lalu, IHSG ditutup pada level 6.355,65 poin.