Luhut di Hadapan Para CEO Asing: Jangan Ragu Investasi di RI, Kami Akan Bantu

11 November 2022 13:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menghadiri IDIC International Seminar LPS di The Westin Resort Nusa Dua Bali.  Foto: Dok. LPS
zoom-in-whitePerbesar
Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menghadiri IDIC International Seminar LPS di The Westin Resort Nusa Dua Bali. Foto: Dok. LPS
ADVERTISEMENT
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengajak para investor untuk tidak ragu berinvestasi di Indonesia. Pemerintah, kata dia, dengan senang hati akan membantu mempermudah prosesnya.
ADVERTISEMENT
Hal itu diungkapkan Luhut di hadapan para bos-bos besar dalam acara Bloomberg CEO Forum-G20 Side Event, Nusa Dua, Bali.
Tawaran ini dia lontarkan karena saat ini Indonesia dipimpin banyak anak muda yang melek teknologi. Mereka bekerja berdasarkan basis data dan digital, sehingga cocok jadi negara tujuan investasi.
Meski terbuka pada investor asing, Luhut menekankan tak akan ada satu negara pun yang bisa mendikte Indonesia.
"Tidak ada yang bisa mendikte Indonesia, tidak ada negara yang juga bisa menguasai Indonesia. Saya berjanji kepada Anda semua," tegas dia.
Menurutnya, kondisi Indonesia sudah jauh berbeda dengan delapan tahun yang lalu. Ia menampik anggapan kalau orang Indonesia diajari untuk pandai mengakali sesuatu, kini Tanah Air memiliki sesuatu.
ADVERTISEMENT
"Indonesia ini berbeda sekarang dengan delapan tahun terakhir. Kami bukan negara ecek-ecek di sini," ungkapnya.
Banyak orang yang berkata Indonesia telah menjadi model perubahan iklim bagi negara lain. Hal ini salah satunya juga disampaikan oleh Utusan Khusus Presiden Amerika Serikat (AS) untuk Iklim John Kerry.
"Tadi malam juga John Kerry mengatakan kepada saya, Indonesia merupakan model perubahan iklim," cerita dia.
Indonesia juga telah berkomitmen akan melakukan transisi energi pada Konferensi Perubahan Iklim Persatuan Bangsa Bangsa ke-26 (The 26th United Nations Climate Change Conference of the Parties/COP26) tahun lalu. Sehingga, Indonesia memiliki tanggung jawab terhadap lingkungan hingga global, kepada generasi penerus bangsa.
"Tidak perlu menceramahi kami. Nasihati kami, kami ucapkan terima kasih banyak karena kami tidak bisa mengontrol semuanya," pungkas Luhut.
ADVERTISEMENT