Menperin Agus: 80 Persen Kawasan Industri Ada di Luar Jawa

7 November 2022 18:56 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita dalam Pengukuhan Pengurus Pusat Institusi Perkapalan dan Sarana Lepas Pantai Indonesia di Kementerian Perindustrian RI, Rabu (5/10/2022).  Foto: Narda Margaretha Sinambela/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita dalam Pengukuhan Pengurus Pusat Institusi Perkapalan dan Sarana Lepas Pantai Indonesia di Kementerian Perindustrian RI, Rabu (5/10/2022). Foto: Narda Margaretha Sinambela/kumparan
ADVERTISEMENT
Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan bahwa sebanyak 80 persen dari kawasan industri yang dibangun berada di luar Pulau Jawa. Hal ini telah sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN).
ADVERTISEMENT
"Dari kebijakan kami sudah jelas adanya pemerataan, oleh sebab itu kawasan-kawasan industri yang kita tetapkan di dalam RPJMN hampir 80 persen dari kawasan industri yang akan kita bangun semuanya di luar Jawa," ujar Agus dalam Konferensi Pers Capaian Pertumbuhan Ekonomi Triwulan III, Senin (7/11).
Menurut dia, pemerataan ini sebagai upaya pemerintah untuk mendorong pemerataan pertumbuhan sektor perindustrian nasional. Sebelumnya, kawasan industri selalu berada di Pulau Jawa, sehingga mengakibatkan ketimpangan pembangunan sektor industri antara Pulau Jawa dengan di luar Jawa
"Itu adalah bagian upaya pemerintah untuk lakukan pemerataan," tegasnya.
Agus menambahkan, pembangunan industri di luar Pulau Jawa dapat mendatangkan keuntungan. Pasalnya, ada banyak perusahaan-perusahaan di Eropa yang mencari tempat baru untuk melakukan relokasi pabrik-pabriknya ke tempat lain.
ADVERTISEMENT
"Ini potensi dari Indonesia untuk bisa mendapatkan sebanyak-banyaknya relokasi dari perusahaan-perusahaan industri atau manufaktur di Indonesia untuk bisa pindah dari Eropa ke Indonesia," pungkas Agus.