Pakai BRImo Makin Mudah, Kartu Kredit BRI Bisa Jadi Sumber Dana Transaksi

19 Februari 2024 17:08 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi menggunakan sumber dana Kartu Kredit di aplikasi BRImo. Foto: WHYFRAME/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menggunakan sumber dana Kartu Kredit di aplikasi BRImo. Foto: WHYFRAME/Shutterstock
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Aplikasi mobile banking BRImo dari BRI memang telah lama jadi sahabat transaksi berbagai generasi, mulai dari milenial hingga gen Z.
Mengelola keuangan pun jadi lebih mudah karena fiturnya yang lengkap. Tak heran jika BIRmo jadi pilihan utama, termasuk saat menggunakan QRIS.
Ya, transaksi QRIS di aplikasi ini sangat bisa diandalkan tanpa harus adanya log in. Fitur Fast Menu membuat pengguna bisa membayar belanjaan dengan mudah, semudah scan barcode. Bahkan kini BRImo memberikan kabar gembira baru.
Aplikasinya sudah menghadirkan metode pembayaran baru menggunakan Kartu Kredit BRI sebagai sumber dana saat pembayaran di merchant. Pengguna bisa belanja di banyak tempat dan di setiap waktu tanpa harus khawatir uang tunai atau saldo BRIZZI habis.
Hadirnya Kartu Kredit BRI di BRImo membuat opsi transaksi dengan QRIS semakin bertambah. Lalu, apa saja kelebihan dan cara menggunakan fasilitas ini? Yuk, kita simak!

Keuntungan Transaksi QRIS BRImo Pakai Kartu Kredit BRI

Selain lengkap dan cepat, transaksi QRIS dengan Kartu Kredit BRI menawarkan berbagai kemudahan. Salah satunya kepraktisan karena bayar-bayar apa pun dan cepat karena cukup scan barcode.
Fasilitas ini juga lebih fleksibel karena setiap pengguna bisa memanfaatkan limit Kartu Kredit BRI yang dimiliki. Bahkan, para pengguna pun bisa lebih hemat karena setiap transaksi berkesempatan mendapat promo menarik dari BRI dan merchant QRIS.
Menarik, kan? Atur keuangan pun jadi lebih mudah karena ada sumber dana beda yang bisa dimanfaatkan untuk mengelola pengeluaran penggunanya.

Cara Registrasi dan Aktivasi Kartu Kredit BRI di BRImo

Kamu sudah siap menggunakan QRIS dan Kartu Kredit BRI di BRImo? Jangan lupa untuk melakukan registrasi dan aktivasi terlebih dahulu, ya. Ikuti beberapa panduan registrasi berikut ini:
Jika tahapan tersebut sudah dilakukan, setiap pengguna bisa langsung bertransaksi QRIS dengan Kartu Kredit BRI yang sudah terdaftar. Cara menggunakannya pun mudah.
Dengan BRImo, kamu tak perlu khawatir soal keamanannya. Sebab, BRI sudah memastikan transaksi Kartu Kredit BRI terjaga bagi penggunanya.
Jangan lupa untuk update BRImo kamu atau download segera di aplikasinya melalui App Store, Play Store, dan Huawei App Gallery sekarang juga, ya.
Informasi lengkap dan menarik lainnya bisa cek di sini dan Instagram @bankbri_id. BRImo lebih mudah dan serba bisa! #BRImo #BRImoMudahSerbaBisa