Janet Yellen

Pidato Perdana Menkeu AS Janet Yellen: Kendalikan Pandemi dan Pulihkan Ekonomi

2 Desember 2020 10:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Janet Yellen. Foto: Christopher Aluka Berry/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Janet Yellen. Foto: Christopher Aluka Berry/REUTERS
ADVERTISEMENT
Presiden terpilih Amerika Serikat, Joe Biden, memilih mantan Gubernur The Fed Janet Yellen sebagai kandidat Menteri Keuangan.
ADVERTISEMENT
Dalam pidato perdananya, Yellen menyampaikan berbagai komitmen yang akan ia laksanakan sebagai bendahara negara. Salah satunya menekan dampak pandemi COVID-19 terhadap perekonomian Amerika Serikat.
"Kami akan menemukan rencana kolektif untuk mengendalikan pandemi dan memulihkan kembali ekonomi menjadi lebih baik dari sebelumnya," ujar Yellen dalam pidato perdana seperti yang diunggah dalam akun resmi Twitter @JanetYellen, Rabu (2/12).
Yellen juga berkomitmen membangun kembali infrastruktur dan menciptakan lapangan pekerjaan dan mencetak tenaga kerja yang lebih baik. Hal tersebut dilakukan demi memajukan kesetaraan ras dan memastikan pemulihan ekonomi merata bagi semua orang.
Janet Yellen akan berfokus untuk mengatasi krisis isu lapangan pekerjaan. Ia juga menyatakan siap bekerja sama dengan tim keamanan nasional dan kebijakan luar negeri, untuk membantu memulihkan kepemimpinan global Amerika.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Yellen juga berjanji berupaya memberikan kesempatan bagi setiap warga Amerika Serikat untuk meningkatkan potensi dan menyiapkan mimpi yang lebih besar untuk masa depan anak-anak di sana.
"Saya berjanji, sebagai Menteri Keuangan, akan bekerja setiap hari untuk membangun kembali impian itu bagi semua orang Amerika. Dan untuk pegawai negeri yang hebat di Departemen Keuangan, saya berharap dapat bekerja sama dengan Anda dan secara bijaksana membangun kembali kepercayaan publik,” ujarnya.
"Bagi semua warga Amerika, kami akan menjadi institusi yang bangun setiap pagi memikirkan Anda, pekerjaan Anda, gaji Anda, perjuangan Anda, harapan Anda, martabat Anda, dan potensi tak terbatas yang Anda miliki," ujarnya.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten