Populer: 5 Instansi Ini Beri Tunjangan PNS Puluhan Juta; Gaji Rektor UI di BRI

22 Juli 2021 6:20 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rektor Universitas, Prof Ari Kuncoro (kedua dari kiri) menjawab pertanyaan wartawan di Kantor Wapres RI, Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Rektor Universitas, Prof Ari Kuncoro (kedua dari kiri) menjawab pertanyaan wartawan di Kantor Wapres RI, Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Lima instansi pemerintah seperti Direktorat Jenderal Pajak hingga Kepolisian RI diketahui memberikan tunjangan paling besar buat para PNS-nya. Berita tersebut menjadi yang paling banyak dibaca pada Rabu (21/7). Selain itu ada juga berita soal besaran gaji Rektor UI selama menjabat jadi Komisaris BRI.
ADVERTISEMENT
Berikut kumparan merangkum berita populer sepanjang Rabu (21/7):

Lima instansi pemerintah dengan tunjangan terbesar

Selain gaji, setiap PNS diketahui juga mendapatkan tunjangan dari instansi tempat mereka bekerja. Besaran tunjangan yang diberikan berbeda-beda tergantung setiap instansi. Berikut adalah 5 instansi yang memberikan tunjangan paling besar buat PNS-nya:
a. Direktorat Jenderal Pajak
Instansi di bawah Kementerian Keuangan (Kemenkeu) ini memberikan tunjangan paling besar buat PNS-nya. Besarannya sudah diatur dalam Perpres No. 37 Tahun 2015. Berdasarkan aturan tersebut, tunjangan terendah untuk PNS Ditjen Pajak yakni sebesar Rp 5.361.800, sedangkan yang tertinggi sebesar Rp 99.720.000.
Ilustrasi uang rupiah Foto: Maciej Matlak/Shutterstock
b. Kementerian Keuangan (Kemenkeu)
Meski menaungi Ditjen Pajak, namun tunjangan PNS Kemenkeu masih lebih kecil. Diatur dalam Perpres No. 156 Tahun 2014, tunjangan terendah PNS Kemenkeu ditetapkan sebesar Rp 2.575.000, sedangkan yang terbesar adalah Rp 46.950.000.
ADVERTISEMENT
c. Badan Pemeriksa Keuangan
Lembaga audit negara ini menjadi instansi yang memberikan tunjangan terbesar ketiga bagi PNS-nya. Tunjangan untuk para PNS pegawai BPK, diatur berdasarkan Perpres No. 188 Tahun 2014. Dalam aturan tersebut, tunjangan terendah untuk PNS BPK sebesar Rp 1.540.000, sedangkan yang tertinggi Rp 41.550.000.
d. TNI
Tentara Nasional Indonesia (TNI) menjadi institusi yang memberikan tunjangan terbesar keempat buat pegawainya. Hal ini diatur dalam Perpres No. 102 Tahun 2018. Dalam beleid tersebut, tunjangan terendah diberikan sebesar Rp 1.968.000. Sedangkan yang tertinggi yakni Rp 37.810.5000, diberikan untuk para kepala staf, yakni KSAD, KSAL, dan KSAU.
e. Kepolisian RI
Institusi penegak hukum ini menjadi yang terbesar kelima dalam memberikan tunjangan bagi pegawainya. Hal ini diatur dalam Perpres No. 103 Tahun 2018. Dalam Perpres tersebut ditetapkan, tunjangan terendah diberikan sebesar Rp 1.968.000, sedangkan yang tertinggi Rp 34.902.00 diberikan kepada Wakapolri.
ADVERTISEMENT

Besaran Gaji Rektor UI yang Jadi Komisaris BRI

Rektor Universitas Indonesia Ari Kuncoro saat ini diketahui merangkap jabatan sebagai Wakil Komisaris Utama (Komisaris Independen) PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI). Jabatan rektor UI diemban sejak 4 Desember 2019, sementara posisi Wakil Komisaris BRI dijabat sejak 18 Februari 2020.
Rektor UI Ari Kuncoro dilantik. Foto: Dok. Humas UI
Bila mengintip laporan keuangan BRI kuartal I 2021, penghasilan yang diterima Ari sebagai anggota Dewan Komisaris BRI terbilang tinggi. Menghitung gaji dan tunjangan rata-rata 10 komisaris BRI, seorang anggota komisaris seperti Ari bisa memperoleh pendapatan Rp 419,93 juta per bulan. Bila dihitung setahun, Ari mengantongi Rp 5,039 miliar.
Pendapatan tersebut di luar bonus tahunan (tantiem). Pada tahun 2020, Ari sebagai komisaris BRI menerima bonus tahunan sekitar Rp 10,358 miliar. Jika ditotal penghasilan plus bonus, Ari bisa memperoleh sekitar Rp 15 miliar dalam 1 tahun.
ADVERTISEMENT