Populer: Pesawat Baru Merpati, Luhut Optimistis Meski RI Terancam Resesi

14 Agustus 2020 6:27 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Merpati Airlines Foto: Air Britain Photographic Images Collection
zoom-in-whitePerbesar
Merpati Airlines Foto: Air Britain Photographic Images Collection
ADVERTISEMENT
Pandemi virus corona membuat ekonomi Indonesia berada di ambang resesi. Kendati demikian, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, optimistis perekonomian ke depan akan bangkit.
ADVERTISEMENT
Pernyataan Luhut itu jadi salah satu berita populer ekonomi bisnis, Kamis (14/8). Selain itu, ada pula berita soal maskapai Merpati Airlines berencana beli pesawat baru yang juga ramai dibaca.
Momentum Menteri Sri Mulyani unggah foto bersama Presiden Jokowi di dua krisis ekonomi, juga masuk dalam deretan berita populer kali ini. Berikut rangkumannya:

Luhut Tetap Optimistis Meski Ekonomi Terancam Resesi

Perekonomian Indonesia anjlok di dua kuartal pertama tahun 2020 akibat pandemi COVID-19. Minusnya pertumbuhan ekonomi di kuartal kedua, membuat ancaman resesi kian nyata.
Meski begitu, Menko Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, mengajak masyarakat agar tetap optimistis. Ia meyakini masih ada peluang untuk ekonomi tumbuh di angka 0 hingga 0,5 persen.
ADVERTISEMENT
"Kemungkinan resesi ada saja, tapi kita harus optimis. Sekarang kita kerja keras, kalau bisa 0 atau 0,5 persen, anything can happens,” kata Luhut dalam rakernas Apindo secara virtual, Kamis (13/8).
Merpati Airlines Akan Datangkan Pesawat Baru
Di tengah pandemi virus corona, maskapai Merpati Airlines berencana mendatangkan pesawat baru jenis Airbus A320. Rencananya, pesawat baru tersebut bakal datang pada pertengahan bulan Agustus 2020.
Pesawat ini disebut-sebut akan tiba di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB). Sumber kumparan di BIJB membenarkan ada surat permohonan kedatangan pesawat baru.
"Kalau surat permohonan iya ke BIJB, (tapi) kalau datangnya (kapan) harus confirm ke MNA-nya (Merpati Nusantara Airlines)," kata sumber kumparan di BIJB, Kamis (13/8).
Joko Widodo (kanan) saat mengikuti seminar ekonomi bersama Sri Mulyani (kiri) dan Jaya Suprana (kedua dari kiri) pada 14 Agustus 1998. Foto: Facebook/Mayor Haristanto
Sri Mulyani Unggah Foto Bareng Jokowi di Momentum Dua Krisis Ekonomi
ADVERTISEMENT
Menteri Keuangan Sri Mulyani mengunggah foto kebersamaannya dengan Jokowi dalam dua kesempatan berbeda. Kesamaan dari keduanya adalah sama-sama berada di situasi krisis.
Foto pertama yang diunggah Sri Mulyani di akun instagram, menggambarkan kebersamaannya dengan Jokowi saat Indonesia mengalami krisis ekonomi dahsyat, pada 1998 silam.
Foto 22 tahun silam itu merupakan kegiatan seminar ekonomi pada 14 Agustus 1998, yang berlangsung di Solo, di mana Jokowi merupakan sponsor seminar tersebut.
Sedangkan foto kedua, merupakan situasi saat ini, di mana Jokowi sebagai Presiden Indonesia dan Sri Mulyani menjadi Menteri Keuangan. Mereka juga menghadapi kondisi serupa, di mana ekonomi terancam mengalami resesi akibat pandemi.