Tantangan Transformasi BUMN di Tengah Pandemi

13 Januari 2021 16:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi transformasi. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi transformasi. Foto: Shutterstock
Jauh sebelum terjadinya pandemi, banyak BUMN yang dituntut untuk melakukan transformasi untuk pengembangan bisnisnya. Kemudian, ketika merebaknya pandemi COVID-19, hal ini memberikan tantangan tersendiri sekaligus semakin menuntut BUMN untuk cepat dan progresif melaksanakan transformasinya.
Salah satu BUMN yang tengah melakukan transformasi adalah PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG). Pada tanggal 7 Januari kemarin, transformasi tersebut tepat berjalan selama 8 tahun. Dalam kurun waktu 8 tahun transformasi, SIG banyak sekali melakukan perubahan dan inovasi guna mencapai visi untuk kehidupan yang berkelanjutan.
Transformasi dari produsen semen menjadi penyedia solusi bahan bangunan untuk pembangunan yang berkelanjutan menuntut SIG untuk selalu memperhatikan 3 spirit dalam aktivitas dan operasional perusahaannya yaitu sustainability, empowerment dan digitalization.
Delapan tahun perjalanan transformasi SIG ini telah menghasilkan banyak karya inovasi, mulai dari penggunaan energi ramah lingkungan hingga one-stop-solution platform, di antaranya Sobat Bangun yang mengintegrasikan berbagai layanan terkait dengan kebutuhan pembangunan, seperti kebutuhan desain (arsitek), builder (kontraktor), konstruksi dan pengisian perabotan rumah, hingga dukungan finansial.

Semangat kolaborasi perayaan 8 tahun transformasi SIG

Pandemi yang masih merebak pada perayaan 8 tahun transformasi SIG tidak menghalangi semangat keluarga besar SIG untuk melakukan inovasi dan menunjukkan semangat transformasinya. SIG mengadakan sebuah perayaan virtual yang sangat kreatif baik dari sisi menjelang acara hingga perayaan puncaknya.
Jelang acara, Direktur Utama SIG, Hendi Prio Santoso mencetuskan sebuah gerakan “Bangun Panggung Kita” yang mengajak para karyawan untuk mengunggah foto aktivitas bekerja mereka di SIG melalui media sosial dengan tagar #Merayakan8Kita dimana foto-foto tersebut akan mengisi latar belakang panggung virtual pada perayaan 8 tahun transformasi SIG.
Kemudian di sisi hiburan, SIG juga mengadakan sebuah aktivitas bertajuk “Bujuk Tulus”. Sesuai namanya, kegiatan kreatif ini merupakan cara untuk membujuk musisi Tulus agar dapat hadir saat perayaan ulang tahun SIG.
"Dari kemarin banyak banget yang mention saya buat tampil di sini. Makanya sekarang saya bisa datang ke ulang tahun SIG," kata Tulus saat tampil pada perayaan HUT ke-8 SIG.
Direktur Utama SIG, Hendi Prio Santoso melakukan pemotongan tumpeng pada perayaan HUT ke-8 SIG yang dilakukan secara virtual (7/1). Foto: kumparan
Perayaannya pun diselenggarakan secara inovatif, yaitu dengan mekanisme live streaming. Mulai dari sambutan Rudiantara selaku Komisaris Utama SIG, speech Hendi Prio Santoso sebagai Direktur Utama SIG, webinar humor oleh Cak Lontong dan Akbar sampai potong tumpeng pun dilakukan secara virtual. Bahkan beberapa penonton bisa berinteraksi langsung dengan Reza Chandika dan Natasha Abigail yang memandu acara tersebut.
Cak Lontong dan Akbar melakukan webinar humor saat acara puncak HUT ke-8 SIG yang dilakukan secara virtual (7/1). Foto: dok. SIG
Tak kalah menarik, penonton dari berbagai daerah di Indonesia juga bisa tanya jawab dengan Fadjar Judisiawan, Direktur Strategi Bisnis dan Pengembangan Usaha SIG, dan Muhammad Fajrin Rasyid, Chief Digital Innovation Officer Telkom Indonesia, sebagai pembicara webinar melalui sang moderator Angie Ang.
Direktur Strategi Bisnis & Pengembangan Usaha SIG, Fadjar Judisiawan (layar kanan) bersama Chief of Digital Innovation Officer Telkom Indonesia, Muhammad Fajrin Rasyid (layar kiri) pada acara webinar pada perayaan HUT ke-8 SIG yang dilakukan secara virtual (7/1). Foto: kumparan

Akan melakukan banyak inovasi dan inisiatif ke depan

Seperti yang sudah disebutkan di atas, acara HUT kali ini merupakan awal dari sesuatu yang lebih besar yang akan dirancang oleh SIG. Kedepannya SIG akan mengadakan acara Go Beyond Hunt sebuah games interaktif yang bisa diikuti oleh insan SIG dan masyarakat luas di Indonesia. Penasaran seperti apa activity tersebut? Nantikan dan tunggu informasi selanjutnya di Instagram @sig.id, ya!
Untuk menyaksikan kembali keseruan #Merayakan8Kita, Anda dapat klik video di bawah.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan SIG