Tips Belanja Aman dan Mudah saat PPKM Darurat Lewat Pasar.id

19 Juli 2021 16:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tips belanja aman saat PPKM Darurat lewat Pasar.id. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Tips belanja aman saat PPKM Darurat lewat Pasar.id. Foto: Shutterstock
Memuncaknya kasus positif COVID-19 di berbagai daerah membuat pemerintah harus kembali menetapkan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Darurat (PPKM) Darurat. Otomatis, berbagai aktivitas di luar rumah pun harus dibatasi secara lebih ketat, termasuk urusan berbelanja ke pasar.
Padahal, bagi sebagian orang, pasar menjadi tempat andalan untuk memenuhi berbagai kebutuhan sehari-hari. Selain lebih murah, pasar juga menyediakan pilihan barang-barang yang cukup lengkap.
Untungnya berkat teknologi, kini kita tetap bisa belanja di pasar tanpa perlu keluar rumah. Namun, tak sedikit juga orang yang masih ragu saat akan belanja bahan makanan secara online. Mulai dari harga yang mahal hingga barang yang tidak sesuai ekspektasi.
Menilik kebutuhan masyarakat, Bank BRI pun menciptakan solusi lewat Pasar.id, sebuah platform penghubung antara pedagang di pasar dan pembeli di rumah. Dengan Pasar.id, Anda dapat bertransaksi dan berbelanja secara online, tanpa perlu bertatap muka.
Melalui platform ini, Bank BRI juga mendorong pedagang di pasar tradisional dan pemilik UMK agar bisa beradaptasi dengan kondisi normal baru.
Tampilan pasar.id. Foto: Pasar.id
Selain mudah, belanja lewat Pasar.id juga memiliki banyak keuntungan. Di halaman awal website, pelanggan akan langsung disuguhkan beberapa rekomendasi pasar yang paling dekat dari rumah, lengkap dengan daftar toko yang bisa dikunjungi secara virtual. Jadi, barang yang diinginkan pun bisa lebih cepat sampai.
Demi memudahkan proses belanja, pelanggan juga bisa mencari toko sesuai dengan kategorinya. Ada toko sembako, sayur dan buah, daging, camilan, hingga toko baju. Harga yang ditawarkan juga jauh lebih terjangkau dibandingkan di supermarket sehingga tidak perlu khawatir pengeluaran bulanan akan membengkak.
Tak perlu ragu dengan kelengkapan barang yang tersedia. Dilansir laman Pasar.id, per 30 Juni 2021, sudah ada sudah ada 6.274 pasar dan 104.579 pedagang yang bergabung sebagai mitra. Sambil berbelanja semua kebutuhan rumah tangga, Anda juga ikut membantu geliat pedagang yang terdampak pandemi, lho.
Dengan Pasar.id, protokol kesehatan juga akan berjalan maksimal karena transaksi pembayaran dapat dilakukan secara cashless dengan transfer online via BRI. Bukan hanya itu, kolaborasi BRI dan Pasar.id juga sering membagikan berbagai promo menarik.
Cara belanja di Pasar.id praktis dan cepat! Anda bisa langsung buka laman Pasar.id, pilih pasar dan toko tempat Anda akan berbelanja, dan lakukan check out barang yang sudah dipilih.
Setelah itu, tunggu admin mengonfirmasi pesanan dan bayar total belanjaan. Secepat kilat, barang belanjaan pun akan langsung dikirim ke depan pintu rumah.
Mudah dan praktis, bukan? Yuk, belanja di Pasar.id yang berikan pengalaman berbelanja aman dan nyaman!
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan BRI Simpedes