Tutup Perdagangan Akhir Pekan, IHSG Menguat 0,04 Persen

13 November 2020 16:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas membersihkan area ruang utama berlatar layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (25/9). Foto: Puspa Perwitasari/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Petugas membersihkan area ruang utama berlatar layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (25/9). Foto: Puspa Perwitasari/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir di zona hijau pada penutupan perdagangan saham hari ini, Jumat (12/11). IHSG ditutup menguat 2,456 poin (0,04 persen) ke 5.461,058.
ADVERTISEMENT
Sementara indeks LQ45 ditutup naik 0,510 poin (0,06 persen) ke 867,195. Sebanyak 198 saham naik, 226 saham turun, dan 178 saham stagnan.
Frekuensi saham ditransaksikan sebanyak 701.606 kali dengan total volume perdagangan sebanyak 12,481 miliar saham senilai Rp 8,765 triliun. Sementara kapitalisasi pasar mencapai Rp 6.370,032 triliun.
Saham-saham top gainers indeks sore ini di antaranya Bank Panin Dubai Syariah (PNBS) naik 13 poin (19,70 persen) ke Rp 79, Bank Ganesha (BGYG) naik 8 poin (13,79 persen) ke Rp 66, Kapuas Prima Coal (ZINC) naik 11 poin (8,94 persen) ke Rp 134, Bank Negara Indonesia (BBNI) naik 275 poin (5,12 persen) ke Rp 5.650, dan Bank Rakyat Indonesia Agroniaga (AGRO) naik 16 poin (5,12 persen) ke Rp 408.
Petugas kebersihan melintas di depan layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (25/9). Foto: Puspa Perwitasari/ANTARA FOTO
Mengutip data perdagangan Bloomberg, nilai tukar rupiah sore ini stagnan di 14.170,00. Sementara kurs tengah Bank Indonesia atau JISDOR, nilai tukar rupiah hari ini terhadap dolar AS berada di level Rp 14.222.
ADVERTISEMENT

Berikut kondisi bursa saham Asia sore ini:

ADVERTISEMENT